Breaking News:

Top Rank

10 Skill yang Bikin Kamu Dilirik Tim HRD: Dari Skill Komunikasi hingga Analisis Data Jadi Kunci

Berikut daftar 10 skill yang wajib kamu kuasai dan bikin kamu dilirik oleh HRD. Dari Komunikasi komunikasi, analisis data, kemampuan teknologi.

freepik.com
TOP RANK - Ilustarsi Skill Komunikasi. 10 skill yang wajib dikuasai oleh calon karyawan dan dipastikan akan dilirik oleh Tim HRD. Diakses pada Kamis (6/11/25). 

TRIBUNWOW.COM – Penilaian perkrutan karyawan kini semakin ketat seiring dengan perkembangan teknologi, sistem kerja hybrid, dan meningkatnya persaingan profesional.

Skill seperti komunikasi, negosiasi, analisis data , kemampuan teknologi hingga mentoring menjadi alasan bagi calon pekerja dilirik oleh Tim HRD.

Tim HR akan mencari individu yang tak hanya cakap secara teknis, tapi juga unggul dalam keterampilan manusiawi dan berpikir kritis.

Dilansir vantagecircle.com pada tanggal 18 Oktober 2025, berikut Tribunwow.com sajikan ulasan 10 skill yang paling dicari Tim HRD.

1. Komunikasi dan Mendengar Aktif

Kemampuan menyampaikan ide dengan jelas dan mendengarkan dengan empati menjadi hal penting di tempat kerja.

Karyawan dengan keterampilan ini mampu membangun hubungan profesional yang baik dan mencegah kesalahpahaman.

Baca juga: Inilah lima Teknologi AI Utama yang Mampu Mengubah Dunia, 1 Potensi Kurangi Lapangan Kerja Manusia

2. Resolusi Konflik dan Negosiasi

Semakin beragamnya tim kerja membuat kemampuan mengelola konflik sangat dibutuhkan.

Orang yang mampu menengahi perbedaan pendapat secara adil akan lebih mudah dipercaya dan dihargai.

Kemampuan memberi solusi dengan cepat dan tepat di tengah masalah pekerjaan menjadi skill yang dicari Tim HRD dari calon karyawan.

3. Kecerdasan Emosional (Emotional Intelligence)

EQ tinggi  menjadi skill yang  wajib dikuasi calon pekerja, kemampuan ini membantu seseorang memahami emosi diri sendiri dan orang lain.

Karyawan dengan kecerdasan emosional yang baik cenderung lebih stabil, empatik, dan mudah beradaptasi dengan situasi baru.

4. Berpikir Kritis dan Pemecahan Masalah

Halaman 1/3
Tags:
Top RankHRDKaryawanperusahaan
Rekomendasi untuk Anda
ANDA MUNGKIN MENYUKAI

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved