Breaking News:

Championship

Preview Liga 2 Persiba Balikpapan Vs PSIS Semarang, Pembuktian Debut Jafri Sastra Latih Mahesa Jenar

Pekan 12 Championship (Liga 2) hari ini akan menyajikan duel Persiba Balikpapan vs PSIS Semarang, Minggu (23/11/2025).

Penulis: Laila N
Editor: Yonatan Krisna
Instagram @psisfcofficial
CHAMPIONSHIP - Para pemain PSIS Semarang berselebrasi setelah mencetak gol di gelaran Championship 2025/2026. Pekan 12 Championship (Liga 2) hari ini akan menyajikan duel Persiba Balikpapan vs PSIS Semarang, Minggu (23/11/2025). 

Apalagi lawan mereka, Persiba Balikpapan juga sama-sama mengusung misi meraih poin penuh.

Persiba Balikpapan sudah 4 pekan tanpa kemenangan.

Di mana pada laga terakhir, Persiba Balikpapan imbang 1-1 kontra Persipal FC, Senin (17/11/2025).

Sementara itu, PSIS Semarang pekan lalu lagi-lagi menjadi lumbung gol bagi lawan.

Baca juga: Sosok Ega Raka Ghalih, Resmi Diberhentikan dari Posisi Pelatih Kepala PSIS Semarang

Bermain di kandang, PSIS Semarang justru dibuat malu dengan skor 0-4 oleh Persipura Jayapura, Selasa (18/11/2025).

PSIS Semarang beberapa kali kalah telak dari lawan, seperti 0-5 dari PSS Sleman, 4-1 dari Kendal Tornado FC, hingga 3-0 saat melawan Persiku Kudus.

Total, PSIS Semarang sudah 29 kali kebobolan dalam 11 laga, dan selisih gol mencapai -25, terbanyak dibanding klub-klub lainnya.

Hal ini menandakan lini belakang PSIS Semarang sangat lemah, dan menjadi PR besar bagi Jafri Sastra untuk memperbaikinya.

Head to Head

27/9/11/2025: PSIS Semarang 1-2 Persiba Balikpapan

5 Pertandingan Terakhir Persiba Balikpapan

17/11/2025: Persipal FC 1–1 Persiba Balikpapan

12/11/2025: Persiba Balikpapan 1–2 PSS Sleman 

7/11/2025: Deltras Sidoarjo 1–1 Persiba Balikpapan 

2/11/2025: Barito Putera 3–0 Persiba Balikpapan 

26/10/2025: Persiba Balikpapan 3–0 Persiku Kudus 

5 Pertandingan Terakhir PSIS Semarang

18/11/2025: PSIS Semarang 0-4 Persipura Jayapura

11/11/2025: Persiku Kudus 3–0 PSIS Semarang 

7/11/2025: Kendal Tornado FC 4–1 PSIS Semarang 

31/10/2025: Persela Lamongan 1–1 PSIS Semarang 

26/10/2025: Deltras FC 2–0 PSIS Semarang.

(TribunWow.com/Lailatun Niqmah)

Sumber: TribunWow.com
Halaman 2/2
Tags:
Persiba BalikpapanPSIS SemarangChampionshipStadion BatakanLiga 2
Rekomendasi untuk Anda
ANDA MUNGKIN MENYUKAI

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved