Cerita Selebriti
Tangis Acha Septriasa Ceritakan Kembali Syuting dan Jauh dari Anak Lebih dari 2 Bulan
Acha Septriasa harus kembali menyalakan "mode bertahan hidup", berjuang untuk memenuhi kebutuhannya sendiri sekaligus mengurus anaknya.
Penulis: Magang TribunWow
Editor: Tiffany Marantika Dewi
Ringkasan Berita:
- Setelah bercerai, Aktris Acha Septriasa berjuang untuk memenuhi kebutuhan hidup sekaligus mengurus anak.
- Acha bahkan syuting selama dua bulan nonstop.
- Menurut Acha, orang tua harus menjadi pendengar yang baik untuk anaknya.
TRIBUNWOW.COM - Resmi bercerai dari Vicky Karisma pada Mei 2025, Aktris Acha Septriasa memulai babak baru dalam hidupnya.
Diketahui, semenjak menikah, Acha Septriasa memilih tinggal di Sydney, Australia dan tak mau pindah dari sana meski sudah bercerai dari sang suami.
Dari tayangan YouTube Insertlive, Acha Septriasa harus kembali menyalakan "mode bertahan hidup" yakni berjuang untuk memenuhi kebutuhan dirinya sendiri sekaligus mengurus putri semata wayangnya, Jumat (21/11/2025).
Jarak antara Jakarta dan Sydney kini terasa begitu dekat dan melelahkan karena padatnya rutinitas Acha Septriasa.
Pasalnya, Acha harus bekerja di Jakarta, Indonesia untuk kembali menjalani aktivitasnya sebagai artis.
Inilah kisah perjuangan Acha selama dua bulan syuting nonstop, di mana ia harus menahan rindu terhadap anaknya dan bahkan tak sempat beristirahat sama sekali.
Baca juga: Perseteruan Michelle Halim dan Agnes Jennifer Makin Memanas, Kini Jadi Perang Terbuka di TV
"Saya tuh sebenarnya belum istirahat dari 26 Oktober. Ini udah tanggal berapa? 18 November. Percaya atau enggak saya belum istirahat. Jadi benar-benar saya sekarang lagi syuting film di Puncak (Bogor, Jawa Barat). Jadi benar-benar ya gitulah perjuangan seorang ibu ya," ucap Acha sambil tersenyum.
Pisah dari anak tentu menjadi hal yang sulit bagi Acha, namun kehidupan harus tetap berjalan.
Video call menjadi satu-satunya cara untuk melepas rindu, sementara sang putri memilih tetap bersekolah di Sydney.
"Tiap hari selalu telepon. (Anak) juga alhamdulillah baik, anak yang sangat ya sangat baik dan menerima. Dan dia juga happy kelihatannya sama papanya," ungkap Acha.
"Jadi aku mencoba untuk ya ikhlas aja karena kan ini kan tanggung jawab pekerjaan. Jadi memang harus dijalanin walaupun harus berjauhan sama anak," imbuhnya.
Baca juga: Indra Bekti Jelaskan soal Rencana Tinggal di Luar Negeri untuk Pendidikan Anak
Mengalami perpisahan yang cukup lama untuk pertama kalinya dengan sang anak, Acha tak bisa menahan air mata.
Pemain film Heart ini juga menyampaikan rasa syukur dan terima kasihnya kepada sang mantan suami.
"Makasih banget buat mantan suamiku, Vicky, udah menjaga anak kita. Karena Bridgi sekarang lagi di rumah papahnya di Sydney, jadinya aku bisa bekerja dengan baik gitu di sini bisa mencari nafkah lagi, bisa provide buat anakku lagi gitu," pungkas Acha sambil menangis.
| Hampir Sebulan Tak Muncul, Arafah Rianti Jalani Rawat Inap karena Sinusitis |
|
|---|
| Perseteruan Michelle Halim dan Agnes Jennifer Makin Memanas, Kini Jadi Perang Terbuka di TV |
|
|---|
| Indra Bekti Jelaskan soal Rencana Tinggal di Luar Negeri untuk Pendidikan Anak |
|
|---|
| Sidang Perceraian Hamish Daud dan Raisa Kembali Ditunda, Keduanya Kompak Absen |
|
|---|
| Blak-blakan Member Cherrybelle yang Dibayari Perkakas Padel oleh Cherly Juno: Bajunya Dibeliin |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wow/foto/bank/originals/ACHA-SEPTRIASA.jpg)