Cerita Selebriti
Perseteruan Michelle Halim dan Agnes Jennifer Makin Memanas, Kini Jadi Perang Terbuka di TV
Perselisihan yang awalnya hanya berupa sindir-menyindir di media sosial itu kini berubah menjadi perang terbuka.
Penulis: Magang TribunWow
Editor: Tiffany Marantika Dewi
Ringkasan Berita:
- Konflik antar sesama model Michelle Halim dan Agnes Jennifer semakin memanas.
- Perseteruan ini sebenarnya berawal dari hal yang menurut Michelle sepele.
- Michelle mengungkapkan ia terpaksa merespons karena merasa duluan disinggung oleh Agnes.
TRIBUNWOW.COM - Konflik antara dua model yang dikenal berpenampilan glamor, Michelle Halim dan Agnes Jennifer, tampaknya masih jauh dari kata selesai.
Dari tayangan kanal YouTube Insertlive, perselisihan itu awalnya hanya berupa sindir-menyindir di media sosial.
Kini permasalahan itu berubah menjadi perang terbuka setelah Michelle Halim memutuskan membalas komentar Agnes Jennifer secara langsung, Kamis (20/11/2025).
Michelle Halim menuturkan bahwa dirinya terpaksa merespons karena merasa duluan disinggung oleh Agnes Jennifer.
Michelle mengaku bukan tipe orang yang memulai masalah terlebih dahulu, namun akan bereaksi jika disenggol.
"Oh, karena kan aku dibahas terlebih dahulu. Jadi aku kalau ada yang bahas aku, aku tandain tuh aku balas balik bahas ke ini mereka gitu. Karena aku tuh tipenya memang enggak pernah ngebahas duluan kan," ungkap Michelle.
"Aku enggak pernah sekalipun nimbrung ataupun nyenggol semua orang mau itu selebriti, influencer, atau siapapun itu. Aku memang enggak suka sebenarnya nyenggol duluan, nembrung duluan. Tapi kalau disenggol dan ditimbrungin duluan, aku akan balas," tambahnya.
Baca juga: Angga Yunanda dan Shenina Cinnamon Ketagihan Syuting Bersama setelah Dapat Peran Suami-istri
Awal Konflik: Konten Quotes yang Dinilai Menyinggung
Michelle menjelaskan bahwa perseteruan ini sebenarnya berawal dari hal sepele.
Ia menanggapi unggahan Agnes Jennifer berupa kutipan yang menyinggung soal perempuan yang belum juga menikah.
Menurut Michelle, unggahan tersebut tidak relevan dan terlalu menggeneralisasi.
Banyak perempuan memiliki alasan masing-masing soal belum menikah, dan hal itu tidak seharusnya dijadikan bahan sindiran.
"Emang mau bikin konten aja, tidak ditujukan untuk salah satu pribadi perseorangan tuh enggak. Itu kayak emang konten terbuka gitu," terang Michelle.
Michelle juga meluruskan tudingan Agnes yang seolah menyindir dirinya tidak ada yang ingin menikahi.
Ia menegaskan bahwa ia justru belum menemukan pasangan yang tepat.
| Indra Bekti Jelaskan soal Rencana Tinggal di Luar Negeri untuk Pendidikan Anak |
|
|---|
| Sidang Perceraian Hamish Daud dan Raisa Kembali Ditunda, Keduanya Kompak Absen |
|
|---|
| Blak-blakan Member Cherrybelle yang Dibayari Perkakas Padel oleh Cherly Juno: Bajunya Dibeliin |
|
|---|
| Angga Yunanda dan Shenina Cinnamon Ketagihan Syuting Bersama setelah Dapat Peran Suami-istri |
|
|---|
| Onadio Leonardo Dipindahkan ke Pusat Rehabilitasi Narkoba, sang Istri Terus Beri Dukungan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wow/foto/bank/originals/Model-Michelle-Halim.jpg)