Breaking News:

Liga 1

Madura United Resmi Lepas Pemain Asing Pentingnya, Korban Kedatangan Dalberto, Slot ASEAN Kosong

Sebelum mengumumkan melepas Lulinha, Madura United sudah lebih memperkenalkan Dalberto sebagai rekrutan anyarnya, Rabu (6/12/2023).

Instagram @lulinha.official
Winger andalan Madura United asal Brasil, Lulinha. Madura United Lepas Pemain Asing Pentingnya, Korban Kedatangan Dalberto, Tak Pakai Slot Asing ASEAN 

TRIBUNWOW.COM - Madura United resmi melepas satu pemain asingnya asal Bali United, Lulinha pada putaran kedua Liga 1 2023, Kamis (7/12/2023).

Lulinha menjadi korban kedatangan pemain asing anyar Madura United, Dalberto Luan Belo.

Sebelum mengumumkan melepas Lulinha, Madura United sudah lebih memperkenalkan Dalberto sebagai rekrutan anyarnya, Rabu (6/12/2023).

Dalberto akan menggantikan tugas Lulinha di lini depan Madura United.

Baca juga: Simak Jadwal Liga 1 Pekan 22: Persebaya Vs Persija, Borneo FC Vs PSIS, Persib Bandung Vs Persik

Baca juga: Suramadu Rungkad: Madura United-Persebaya Lepas Bintangnya, Bhayangkara FC-Persik Malah Gacor Instan

 

Sementara ini, Madura United total melakukan transaksi sebanyak enam kali. Dengan rincian dua kali melepas dan empat kali menyambut

Selain Lulinha, Laskar Sape Kerrab juga melepas Junior Brandao menuju Bhayangkara FC.

Yap, bomber gacor dengan koleksi 11 gol tersebut harus pergi dengan status pemain pinjaman.

Sebagai gantinya, Laskar Sape Kerrab menyambut kiper asing yang juga asal Brasil yakni, Lucas Frigeri.

Lucas Frigeri diproyeksikan menjadi kiper utama, pengganti Satria Tama saat putaran pertama.

Dengan demikian, Madura United kini tetap beranggotakan lima pemain asing, tanpa menggunakan kuota berpaspor ASEAN.

Ialah Hugo Gomes, Lucas Frigeri, Cleberson, Francisco Rivera dan terbaru Dalberlto.

Baca juga: Profil Dalberto, Pemain Divisi 3 Brasil Ganti Junior Brandao di Madura United, Statistik Meragukan

Tak berhenti di pemain asing, Mauricio Souza juga turut mendatangkan dua pemain lokal.

Diantaranya ialah Lerby Eliandry dan Riyatno Abiyoso.

Untuk Lerby diboyong Madura United setelah berstatus tanpa klub selama enam bulan.

Sumber: Tribunnews.com
Halaman 1/2
Tags:
Liga 1 2023Madura UnitedLulinhaDalberto
Rekomendasi untuk Anda
ANDA MUNGKIN MENYUKAI

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved