Liga 1
Seusai Laga Kontra Borneo FC, PSIS Semarang Akhirnya Lepas Pratama Arhan: Selamat Jalan Arho
Bek kiri PSIS Semarang Pratama Arhan dikabarkan akan berangkat menuju Jepang untuk bergabung bersama klub barunya di Liga 2 Jepang, Tokyo Verdy.
Penulis: Afzal Nur Iman
Editor: Elfan Fajar Nugroho
TRIBUNWOW.COM - Bek kiri PSIS Semarang Pratama Arhan dikabarkan akan berangkat menuju Jepang untuk bergabung bersama klub barunya di Liga 2 Jepang, Tokyo Verdy.
Arhan, terlihat sudah berkemas dan berada di bandara dan disebut akan terlebih dahulu menuju ke Jakarta.
Kabar itu, disampaikan oleh akun Instagram PSIS Semarang @psisofficial pada Jumat (25/2/2022).
Baca juga: Tokyo Verdy Tim Baru Pratama Arhan Ternyata Pernah Tanding dengan Persib Bandung, Ini Hasilnya
Baca juga: Harapan Pelatih PSIS Semarang Dragan Djukanovic untuk Pratama Arhan di Klub Barunya Tokyo Verdy
Sambil memegang koper di Bandara, Arhan juga terlihat mengenakan jaket berlogo PSIS Semarang.
Dalam akun Instagram itu, PSIS Semarang juga menyampaikan salam perpisahan untuk Pratama Arhan.
"Hari ini Arhan bertolak dari Bali ke Jakarta untuk persiapan berangkat ke Jepang.
Selamat jalan Arho, have a safe flight. Gapai cita-citamu setinggi mungkin di negeri orang!
Still blue for PSIS!" tulis @psisofficial.
Baca juga: Laga Perpisahan Sedih Pratama Arhan, Gagal Beri Kado 3 Poin untuk PSIS sebelum Pindah ke Tokyo Verdy
Sebelumnya, dikabarkan bahwa pertandingan antara PSIS Semarang melawan Bali United pada Minggu (20/2/2022) merupakan hari terakhir Pratama Arhan.
Pasalnya, Arhan sudah jauh-jauh hari mengabarkan bergabungnya dia ke Tokyo Verdy.
Euforsia bergabungnya Arhan dengan klub liga Jepang juga sudah banyak terlihat terutama di akun PSIS Semarang.
Kala itu, Bali United berhasil menang dari PSIS Semarang dengan hasil 1-0.
Namun, nyatanya Arhan masih dimainkan dalam laga PSIS Semarang vs Borneo FC kemarin malam.
Berbeda ketika penampilannya saat melawan Bali United yang tampil 78 menit, Arhan secara penuh permain saat melawan Borneo FC.
Namun, lagi-lagi hasilnya tak sesuai yang diharapkan.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wow/foto/bank/originals/ullback-timnas-indonesia-pratama-arhan-kiri-dan-unggahan-a.jpg)