Breaking News:

Vanessa Angel dan Suami Meninggal Dunia

Punya Kesempatan Laporkan Balik Doddy Sudrajat, Ini Alasan Mertua Vanessa Angel Tak Mau Balas Besan

Ayah mendiang Vanessa Angel, Doddy Sudrajat ingin melaporkan anak besannya, yakni Fujianti Utami pada pihak yang berwenang.

Penulis: Khistian Tauqid Ramadhaniswara
Editor: Atri Wahyu Mukti
TribunWow.com
Kolase foto Doddy Sudrajat, istrinya dengan mertua Vanessa Angel. 

TRIBUNWOW.COM - Ayah mendiang Vanessa Angel, Doddy Sudrajat ingin melaporkan anak besannya, yakni Fujianti Utami pada pihak yang berwenang.

Doddy Sudrajati menuding Fuji telah mencemarkan nama baiknya di media sosial.

Melalui kanal YouTube Intens Investigasi pada Rabu (5/1/2022), ayah Fuji, Haji Faisal angkat bicara terkait hal tersebut.

H. Faisal, ayah mendiang Bibi Andriansyah menanggapi acara peringatan 40 hari kematian Vanessa Angel yang akan digelar Doddy Sudrajat, Rabu (8/12/2021).
H. Faisal, ayah mendiang Bibi Andriansyah menanggapi acara peringatan 40 hari kematian Vanessa Angel yang akan digelar Doddy Sudrajat, Rabu (8/12/2021). (Capture YouTube Intens Investigasi)

Baca juga: Doddy Sudrajat Ingin Kemensos Sita Donasi untuk Gala Sky, Ternyata Ini Alasan Ayah Vanessa Angel

Faisal heran dengan sikap Doddy Sudrajat melaporkan anaknya.

Pasalnya, Faisal merasa Fuji tidak melakukan pencemaran nama baik Doddy Sudrajat.

Ayah mertua Vanessa Angel itu sudah bersabar dengan semua laporan Doddy Sudrajat.

"Apanya yang mau dilaporkan, jangan nanti laporan ini berbalik," kata Faisal.

"Selama ini kan saya enggak melangkah, nanti lapor-laporan akhirnya saya bisa gerah," tambahnya.

Bahkan, Faisal ogah melaporkan balik Doddy Sudrajat sesuai permintaan pengacaranya.

Faisal ingin tak ingin polemik dengan ayah Vanessa Angel semakin melebar.

"Selama ini yang dilapor-laporkan kami enggak balas, diam saja pengacaranya saya," kata Faisal.

"Saya bilang 'Sudahlah biarin saja', tapi kalau ada laporan terus pengacara saya gerah juga," tegasnya.

"Saya enggak ingin sebenarnya seperti itu, sudahlah polemik dengan besan kita selesaikan saja," jelasnya.

Baca juga: Ayah Vanessa Angel akan Kasuskan Fuji, Haji Faisal: Diri Kita Dirasuki Suatu Penyakit Iri dan Dengki

Selain itu, Faisal lagi-lagi menegaskan bahwa dirinya banyak mendapatkan tekanan supaya menyerang balik Doddy Sudrajat.

Namun, Faisal benar-benar ingin menyudahi perseteruan dengan Doddy Sudrajat.

Halaman
123
Sumber: TribunWow.com
Tags:
Vanessa AngelBibi AndriansyahFaisalDoddy SudrajatGala SkyFujianti UtamiFuji
Rekomendasi untuk Anda
ANDA MUNGKIN MENYUKAI
AA

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved