Breaking News:

Pasangan Ria Ricis dan Teuku Ryan

Ria Ricis Didatangi Almarhum Ayah Lewat Mimpi sebelum Menikah, Istri Teuku Ryan: Aku Nangis Kejer

Ria Ricis sempat memimpikan mendiang ayahnya beberapa waktu sebelum menikah dengan Teuku Ryan.

Penulis: Rilo Pambudi
Editor: Atri Wahyu Mukti
Capture YouTube TRANS TV Official
Teuku Ryan dan Ria Ricis menuturkan tentang acara pernikahan mereka dan perasaannya menjadi pengantin baru, Senin (15/11/2021). Ria Ricis sempat bertemu ayahnya di dalam mimpi sebelum menikah dengan Teuku Ryan, Kamis (18/11/2021). 

"Aku nangis kejer itu karena kangen aja, kenapa sih cuma sedetik."

"Mungkin kalau lebih lama aku bisa lebih tenang, tapi kalau cuma sedetik kan sedih," terangnya.

Simak videonya mulai menit ke 8.55:

Mahar Fantastis dari Teuku Ryan

Sebelumnya, Teuku Ryan disebut-sebut siap memberikan mahar fantastis pada Ria Ricis.

Melalui kanal YouTube Intens Investigasi pada Rabu (3/11/2021), kakak Ria Ricis, Oki Setiana Dewi angkat bicara terkait mahar adiknya.

Oki Setiana Dewi tak mengetahui nominal mahar yang akan diberikan Teuku Ryan pada Ria Ricis.

Kendati demikian, Oki Setiana Dewi kerap berpesan pada Ria Ricis supaya tidak meminta mahar terlalu tinggi pada Teuku Ryan.

Selain itu, Oki Setiana Dewi yakin Teuku Ryan akan memberikan mahar sesuai kemampuannya.

"Saya enggak tahu apa yang diberikan oleh beliau, mungkin lebih bisa ditanya Ricis," ujar Oki Setiana Dewi.

"Tapi untuk perempuan mahar jangan terlalu tinggi supaya tidak memberatkan sang laki-laki," tambahnya.

"Kalau untuk laki-laki mahar atau seserahan itu menjadi penghargaannya untuk sang perempuan," jelasnya.

Terpenting bagi Oki Setiana Dewi, mahar Ria Ricis tidak memberatkan Teuku Ryan.

Dengan kata lain, Ria Ricis akan menerima berapapun mahar yang akan diberikan Teuku Ryan.

"Kalau untuk seserahan dan mahar itu terpulang kepada Ryan, kalau dari Ricis sebagai perempuan tentu tidak memberatkan pihak laki-laki," ujar Oki Setiana Dewi.

Sumber: TribunWow.com
Halaman 2/3
Tags:
Ria RicisTeuku RyanMenikahYoutuberSarwendahRuben Onsu
Rekomendasi untuk Anda
ANDA MUNGKIN MENYUKAI

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved