Pasangan Ria Ricis dan Teuku Ryan
Ria Ricis dan Teuku Ryan Rogoh Kocek Rp 30 Juta untuk Sekali Foto Prewedding, Pakai 4 Konsep Unik
Pasangan selebriti Ria Ricis dan Teuku Ryan telah menjalani sesi foto prewedding pertama mereka.
Penulis: Noviana Primaresti
Editor: Elfan Fajar Nugroho
TRIBUNWOW.COM - Pasangan selebriti Ria Ricis dan Teuku Ryan telah menjalani sesi foto prewedding pertama mereka.
Rupanya, masih ada tiga tema lain yang akan dipotret oleh fotografer Fandy Susanto, beserta fashion stylist Belly Iverzon.
Keduanya pun membeberkan dana yang dihabiskan Ria Ricis untuk melakukan sekali pemotretan tersebut.
Baca juga: Ribut dengan Teuku Ryan di Depan Sule dan Nathalie Holscher, Ria Ricis: Belum Nikah Sudah Ribet
Baca juga: Teuku Ryan Minta Pendapat Sule soal ART Menginap, Ria Ricis: Yes Berarti Kita Bisa Ngapain Saja
Dilansir kanal YouTube KH INFOTAINMENT, Jumat (29/10/2021), Fandy dan Belly menuturkan konsep prewedding tersebut.
Rupanya, ada beberapa tema yang diinginkan Ria Ricis.
Antara lain, berfoto dengan kostum anak SMA, kostum Bollywood, hingga busana adat Aceh.
"Pertama kali tema anak SMA untuk foto prewedding, makanya pas dibilang, lucu banget nih," kata Belly.
"Tantangan juga buat kita karena kita langsung ke sekolahan, bukan di studio."
Selain mempertimbangkan konsep, Fandy juga ingin ada yang unik pada latar belakang fotonya.
Ia berharap bisa menginspirasi dengan menggunakan konsep yang lain daripada lainnya.
"Dari segi gambar kita juga penginnya ada yang beda," kata Fandy.
"Jadi pakai baju adat ini, tapi enggak selalu dekornya itu, jadi pengin memberi inspirasi baru juga sih dengan tampilan adat yang diusung sama Icis dan Ryan."
Menurut Belly, busana adat yang dikenakan rencananya mengusung adat Aceh.
Mengingat, Teuku Ryan berasal dari provinsi tersebut.
Selain itu, Ria Ricis dan Teuku Ryan juga pertama kali bertemu saat menghadiri acara di Aceh.