Viral Medsos
Viral Foto Komodo Adang Truk, Kemen PUPR: Pembangunan Tidak Merusak atau Mengganggu Habitat Komodo
Foto komodo yang mengadang truk di tengah pembangunan Taman Nasional menuai polemik.
Penulis: Laila N
Editor: Mohamad Yoenus
Akun tersebut menilai bahwa Kemen PUPR dan LHK hanya membela diri mereka sendiri.
Ia kemudian membandingkan larangan berisik di kawasan tersebut, dengan realita adanya proses pembangunan, yang bising dengan suara kendaraan serta alat-alat lainnya.
"Beberapa tanggapan cenderung membela diri daripada menyadari bahwa kita sebenarnya sama-sama memikirkan masa depan kawasan konservasi.
Kementerian PUPR dan KLHK bersikukuh bahwa pembangunan jurassic park telah melibatkan prinsip kehati-hatian dan pertimbangan keberlanjutan komodo.
Sebenarnya, KLHK selaku pemegang otoritas atas kawasan konservasi, tidak perlu dikritisi oleh masyarakat luas, tetapi oleh diri sendiri dan masa lalu.
KLHK yang meng-“install” paham dan praktik konservasi kepada masyarakat dalam kawasan dan pelaku wisata selama bertahun-tahun, bahkan juga melibatkan proses kekerasan.
Sekarang, KLHK lagi yang terdepan memberikan ijin investasi dalam kawasan konservasi dan juga pembangunan mega proyek jurassik park.
Video bertuliskan “please keep silent!” yang saya ambil di Loh Liang, Pulau Komodo beberapa minggu lalu adalah juga contoh paling vulgar menggambarkan kontradiksi tersebut. Plang tersebut tentu saja ditanam oleh KLHK. Artinya, suara sekalipun pun, diperhitungkan secara hati-hati dalam kawasan.
Videografer yg biasa dokumentasi dlm kawasan, tentu paham dengan ini. Karena mempertimbangkan area konservasi, drone saja tidak bisa terbang sembarangan dan dikenai biaya 1 juta rupiah.
Dalam kenyataanya, pada rentang waktu yg bersamaan, kita menyaksikan “damn” truck, eksavator dan tongkang ada di dalam kawasan. Beberapa minggu sebelumnya, helikopter beberapa kali mendarat di Pulau Padar.
Prinsip kehati-hatian mana yang dimaksud? Berapa harga yang mesti dibayar mesin helikopter, eksavator, dan truk? Atau bayarannya dimasa depan?
Saran saya, sebelum bawa truk dan eksavator ke dalam kawasan, cabut dulu plang-plang itu. Kita saja malu lihatnya!," tulisnya.
Sebelumnya, viral di media sosial foto komodo mengadang truk.
Dalam foto tersebut, tampak seekor komodo berada di depan truk warna hijau yang sedang mengangkut material pembangunan.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wow/foto/bank/originals/viral-foto-komodo-mengadang-truk1.jpg)