Terkini Daerah
Disebut Polisi Kenal Almarhum Karyawan Metro TV, Pemilik Warung Langsung Membantah: Demi Allah
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus sempat menyebut pemilik warung mengenali sosok Editor Metro TV Yodi Prabowo.
Penulis: Mariah Gipty
Editor: Claudia Noventa
TRIBUNWOW.COM - Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus sempat menyebut pemilik warung mengenali sosok karyawan Metro TV Yodi Prabowo.
Yusri Yunus menyebut pemilik warung Sari dan sang Suami, Amir kenal Yodi lantaran korban pembunuhan itu sering mampir ke warung.
Menanggapi hal tersebut, Sari langsung membantahnya.
• Bukan soal karyawan Metro TV, Pemilik Warung Duga Anjing Pelacak Mampir karena Bau Ikan: Amis Banget
Dikutip TribunWow.com dari Kompas.com pada Kamis (16/7/2020), Sari menegaskan dirinya kaget mendengar kabar itu.
“Saya (dan suami) bilang enggak kenal sama sekali (dengan Yodi). Memang benar-benar enggak kenal. Saya kaget kalau beritanya gitu (bilang kenal),” kata Sari saat ditemui di warungnya, Rabu (15/7/2020) malam.
Ia mengatakan bahwa pelanggannya didominasi orang-orang yang biasa memancing di Danau Cavalio di dekat warungnya tersebut.
Selain para pemancing, pelanggannya biasanya merupakan petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU)
Sehingga, ia dan sang suaminya hafal dengan siapa saja pembelinya.
Sari mengaku bahwa dirinya baru melihat wajah Yodi saat disodori fotonya.
Dia berani bersumpah tak mengenal sosok Yodi sebelumnya.
“Ibu bapak enggak kenal sama sekali. Saya tahu mukanya Yodi dari wartawan kemarin sore. Demi Allah enggak kenal,” ungkap Sari.
• Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian karyawan Metro TV, Sebut Sering ke Warung dan Dikenali Pemilik
Perempuan 53 tahun itu menjelaskan warungnya juga biasa buka pukul 08.00 pagi hingga 18.00 sore.
Namun, sang suami memang sering tidur di warung.
Selain Sari, pemilik warung yang tak jauh dari danau yang lainnya, Sulasmi mengaku juga tak pernah melihat Yodi.
Sulasmi yang mengaku mudah hafal dengan pelanggannya memastikan tak pernah melihat karyawan Metro TV itu.