SEA Games
Update Terbaru Perolehan Medali SEA Games 2019, Indonesia di Posisi 2, Sudah Miliki 125 Medali
Berikut ini update klasemen perolehan medali SEA Games 2019 pada pukul 16.45 WIB. Indonesia naik ke posisi 2, kalahkan Vietnam.
TRIBUNWOW.COM - Berikut ini update klasemen perolehan medali SEA Games 2019 pada pukul 16.45 WIB.
Kontingen Indonesia kembali meraih medali emas dan mampu menyalip Vietnam di posisi kedua Klasemen sementara SEA Games 2019.
Tidak tanggung-tanggung, lima emas kembali disabet oleh para kontingen Indonesia.
• Timnas U-23 Jadi Tim Produktif dan Paling Sedikit Kebobolan di SEA Games 2019, Apa Rahasianya?
Dari cabang olahraga (Cabor) Kayak Putra nomor 1000m, Maizir Ryondra meraih emas ke-33 Indonesia.
Lalu dari cabor Kano nomor ganda putra 1000m, Anwar Tarra/Yuda Firmansyah mampu memberikan emas ke 34 bagi Indonesia.
Cabor Judo juga kembali meraih prestasi setelah Gede Soethama menyabet emas dari nomor putra 100kg.
Selain itu, cabor Sambo juga menyumbang emas bagi Indonesia melalui nama Fajar yang turun di nomor putra 57kg.
Pada cabang olahraga voli putra, Indonesia juga sabet medali emas setelah kalahkan Thailand.
Dan emas ke-37 Indonesia disumbangkan Ridha Ridwan yang turun di cabor Sambo putri 80kg.
Total sekarang Indonesia mengoleksi 125 medali dengan rincian 40 emas, 39 perak, dan 46 perunggu.
Pelatih Timnas Vietnam Tolak Terima Medali Emas SEA Games 2019, Ini yang Jadi Alasannya |
![]() |
---|
Tampil Menawan dan Jadi Top Skor SEA Games 2019, Osvaldo Diincar Klub-klub Luar Negeri |
![]() |
---|
Ketum PSSI Iwan Bule Sambut Kepulangan Timnas U-23 Indonesia dan Jamu Evan Dimas dkk |
![]() |
---|
Masih Perhatian, Luis Milla Beri Semangat untuk Evan Dimas dkk yang Gagal Juara di SEA Games 2019 |
![]() |
---|
Klasemen Akhir SEA Games 2019: Ungguli Malaysia, Indonesia Dapat 267 Medali, 72 di Antaranya Emas |
![]() |
---|