Cerita Selebriti
Pamer, Hotman Paris Beberkan Honor saat Tampil di TV: Tiap Hari Saya Dapat Rp 50 Juta
Pengacara kondang Hotman Paris Hutapea membeberkan honor yang ia terima saat tampil di layar kaca.
Editor: Atri Wahyu Mukti
Kemudian saat menghadirkan bintang tamu Denada, Hotman Paris juga mengutarakan hal-hal yang membuat seseorang bisa menjadi sukses.
Hotman Paris menyebut bila kesuksesan itu mucul ketika orang lain menganggap remeh dan menyebut kita tidak mampu untuk melakukan hal tersebut.
''Hal yang terbesar yang paling nikmat dalam hidup adalah melakukan sesuatu yang orang lain mengatakan tidak mungkin kau lakukan. Jadi melakukan hal yang tidak mungkin dilakukan memang itulah ciri ciri orang sukses.''
Hotman Paris tampak memberikan contoh tentang perjuangan Denada demi kesembuhan putri semata wayangnya, Shakira yang mengidap penyakit kanker.
''Contohnya, ibu Denada ini, dia berjuang mengobati anaknya dari penyakit kanker, dia terbang sana sini mencari makan tetap kembali lagi ke Singapura. Mungkin orang berpikir itu tidak mungkin, tapi sampai saat ini masih mungkin,'' kata Hotman Paris.
• Nisya Ahmad Beberkan Alasannya Masih Nebeng di Rumah Raffi Ahmad, Hotman Paris: Ekonomi Belum Mampu?
Selanjutnya, ada part dari quotes Hotman Paris yang sangat cocok untuk pemuda Indonesia.
Saat itu Hotman Paris tampak menghadirkan sosok menginsipirasi.
Ya, ada dua bintang tamu yang dihadirkan Hotman Paris di acara 'Hotman Paris Show' itu.
Tampak bintang tamu itu merubah haluan hidup dengan menciptakan kreativitasnya sendiri demi mengejar kesuksesan.
Hotman Paris mencontohkan Claudia yang rela banting stir dari profesi pengacara menjadi konten kreator di bidang kecantikan.
''Kaya Claudia, dia meninggalkan profesi lawyer menjadi kreativitas di bidang beauty dan akhirnya dia tidak digaji UMR,'' kata Hotman Paris.
Lalu seperti inilah quotes yang diberikan Hotman Paris untuk pemuda Indonesia.
"Kreativitas itu adalah kecanduan, saya tidak bisa hidup tanpa kreativitas. Sebenarnya itu bukan hanya sekedar quotes, itulah hal yang alamiah terjadi di tubuh-tubuh orang sukses. Orang-orang sukses itu otaknya selalu berontak agar menciptakan kreativitas. Kepada para anak muda, jangan mau hidup dari gaji UMR, selalulah berkarya.''
Dan kata-kata bijak Hotman Paris selanjutnya adalah perihal nyali.
• Mengaku Punya Hubungan Dekat dengan Ibu Raffi Ahmad, Amy Qanita, Hotman Paris: Sama-sama Naksirlah
Hotman Paris menyebut bila keberanian merupakan satu paket dengan kesuksesan.