Kpop
Tanggapan Halsey soal BTS Tak Masuk Nominasi Grammy Awards 2020
Penyanyi Halsey memberikan tanggapan saat BTS tidak masuk dalam nominasi Grammy Awards 2020.
Editor: Atri Wahyu Mukti
TRIBUNWOW.COM - Penyanyi Halsey memberikan tanggapan saat BTS tidak masuk dalam nominasi Grammy Awards 2020.
Dikutip Tribunnewswiki.com dari Metro pada Jumat (22/11/2019), Halsey meminta para fans untuk bersantai setelah BTS tidak mendapatkan nominasi di ajang Grammy Awards 2020.
Para ARMY, sebutan untuk penggemar BTS merasa kecewa dengan nominasi untuk tahun 2020 tersebut.
• BTS Dipastikan Tak akan Bebas dari Wajib Militer, Jin Harus Mendaftar pada Tahun 2020
• Cerita Gila Lauv soal Kolaborasinya dengan BTS dalam Lagu Make It Right
Diketahui Lizzo, Billie Elish, dan Lil Nas X mendominasi Grammy Awards 2020.
Halsey, yang pernah berkolaborasi dengan BTS untuk lagu 'Boy With Luv' menanggapi kekecewaan dan pertanyaan ARMY mengapa ia hanya diam saja BTS tidak masuk nominasi.
Halsey mengungkapkan pendapatnya melalui akun Twitter pribadinya @halsey pada Rabu (20/11/2019).
Dalam kicauan yang sekarang sudah dihapus itu Halsey berkata,
"Aku baru saja bangun dan lagu terbesar dalam karierku juga tidak masuk nominasi.
Bisakah kalian tidak mengelaurakan amarah kepadaku sekali saja.
Menghapus dan mengabaikan semua hal negatif, BTS layak mendapatkan banyak nominasi.
Namun aku tidak terkejut bahwa mereka tidak diakui.
AS sangat jauh tertinggal dalam seluruh kemajuan. Waktunya akan datang," kicau Halsey.
• Pakai Nama BTS, Perusahaan Kosmetik Ini Digugat Big Hit Entertainment, Sebut akan Gugat Balik

• Pakai Nama BTS, Perusahaan Kosmetik Ini Digugat Big Hit Entertainment, Sebut akan Gugat Balik
Pada ARMY tidak perlu waktu yang lama menganggap nominasi Grammy Awards tanpa BTS ini adalah sesuatu yang memalukan.
Grup K-Pop yang terdiri dari RM, Jin, Suga, V, Jungkook, J-Hope, dan Jimin saat ini sedang sibuk untuk proyek comeback-nya.