Breaking News:

Terkini Daerah

Seorang Lelaki di Kubu Raya Tebas Tangan sang Istri hingga Putus, Ternyata Ini Motif Pelaku

Seorang wanita di Desa Sungai Rengas, Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten Kubu Raya, menjadi korban tindak kekerasan yang dilakukan oleh suaminya.

Penulis: Laila Zakiyya Khairunnisa
Editor: Rekarinta Vintoko
TribunJatim
Ilustrasi kekerasan dalam rumah tangga 

TRIBUNWOW.COM - SS (27), seorang wanita di Desa Sungai Rengas, Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat menjadi korban tindak kekerasan yang dilakukan oleh suaminya sendiri, SY (29).

Dikutip dari Tribun Pontianak, tindak kekerasan tersebut menyebabkan anggota tubuhnya, yakni tangan sebelah kanan korban putus.

Peristiwa nahas yang terjadi pada Sabtu (23/3/2019) sekitar pukul 16.00 WIB tersebut diduga dilakukan pelaku atas dasar dirinya yang menduga bahwa sang istri telah berselingkuh darinya.

Usai menebas tangan kanan korban hingga putus, pelaku kemudian menghampiri tetangganya, TB (53), dan melakukan hal serupa.

Hanya karena Tak Diajak Rapat Organisasi, Seorang Mahasiswa di NTT Tikam Rekannya hingga Tewas

Terduga tersangka (suami) dan korban (istri) serta tangan korban putus ditebas dengan parang seleng.
Terduga tersangka (suami) dan korban (istri) serta tangan korban putus ditebas dengan parang seleng. (Tribun Pontianak/Istimewa)

TB, warga Jalan Pramuka, Rt 06 Rw 07, Desa Sungai Rengas, Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten Kubu Raya, yang pada saat itu hendak hendak pergi bersama anaknya untuk membeli kertas sembahyang pun kaget dan tak dapat berbuat apapun untuk menghalangi aksi pelaku.

Sementara itu, untuk motif penebasan yang dilakukan pelaku kepada tetangganya itu adalah lantaran TB kerap kali mengejek dirinya dengan mengatakan bahwa anak pelaku merupakan anak hasil perselingkuhan sang istri.

TB menyebut bahwa wajah anak SS tak ada mirip-miripnya dengan sang ayah, yakni pelaku.

Tak Terima Diputuskan, Pemuda di Sumsel Tikam Kekasih yang sedang Mengasuh Bayi

Tak hanya sampai di situ, pelaku juga dengan tega menebas tetangganya itu lantaran merasa sakit hati saat TB justru menertawakan pelaku yang tengah bertengkar dengan sang istri.

Keterangan terkait peristiwa penebasan tersebut diungkapkan oleh pihak kepolisian Polsek Sungai Kakap melalui Kapolsek Sungai Kakap, Iptu Antonius Perdamean saat dikonfirmasi melalui sambungan WhatsApp.

"Dia menuduh isterinya selingkuh, temannya juga sering mengejek, itu anakmu anak siapa?, kata temannya," sebut Antonius.

Peristiwa tersebut bermula ketika pelaku adu mulut dengan sang istri.

Kronologi Pria Tikam Mantan Bosnya di Perum Polri Denpasar, Istri Korban Sempat Ikut Dianiaya

Pelaku kemudian menanyai sang istri apakah benar bila SS berselingkuh layaknya omongan yang keluar dari mulut tetangganya itu.

"Terduga pelaku ini cekcok dengan istrinya dan menuduh istrinya selingkuh," jelas Antonius.

SS yang tak memberikan tanggapan apapun menyebabkan amarah pelaku kemudian memuncak, lalu dirinya mengambil parang seleng yang ada di rumahnya dan menebaskannya kepada korban.

"Jadi dia tanya ke istrinya, tapi istrinya cuma diam saja, sakit hati dia, padahal anaknya sudah umur tiga tahun," tuturnya.

Motif Pemuda 16 Tahun Tikam Ibu dan Nenek hingga Tewas serta Lukai 5 Orang, Sempat Kejar Ayahnya

Pelaku awalnya mengarahkan parang seleng itu ke arah leher korban, namun korban dapat mengelak sehingga mengenai tangan kanannya.

"Kemudian, suaminya mengambil senjata tajam jenis parang seleng dan langsung menebas ke arah leher istri terlapor kemudian ditangkis oleh istri terlapor sehingga mengenai tangan sebelah kanan hingga putus," terangnya.

Usai menebas tangan sang istri, pelaku langsung menuju kediaman TB untuk melakukan hal yang serupa.

"Tetangganya lagi duduk didepan rumah, langsung didatangi oleh SY, korban bertanya ada apa?, SY cuma dian dan langsung menyabet korban," bebernya.

"Tiba-tiba terduga pelaku datang dan langsung menebas tetangganya, sehingga mengenai tangan kiri, pipi kiri dan telinga bagian kanan," lanjutnya kemudian.

Adik Tega Tikam Kakak Kandung di Hadapan Ayahnya, Anggota Keluarga Lain Sempat Halangi Aksi Pelaku

Tetangga pelaku yang tak terima diperlakukan seperti itu kemudian segera melaporkan peristiwa penebasan yang dialaminya kepada pihak kepolisian Sungai Kakap untuk diproses lebih lanjut.

Pelaku sudah berhasil diringkus dan dibawa ke Mapolsek Sungai Kakap untuk dilakukan proses penyelidikan lebih lanjut.

Pihak kepolisian mengamankan barang bukti berupa sebilah parang seleng sepanjang kurang lebih satu meter yang digunakan pelaku pada saat kejadian.

"Anggota lidik Reskrim Polsek Sungai Kakap langsung mengamankan terduga pelaku, saat di interogasi, terduga pelaku mengakui perbuatannya," tukas Antonius.

"Pelaku dan barang bukti sudah diamankan," pungkasnya.

Lebih lanjut, usai menerima tindak kekerasan tersebut dari sang suami, SS saat ini dirawat di Rumah Sakit (RS) Antonius Pontianak, setelah sebelumnya dibawa ke RS Bhayangkara Anton Soejarwo untuk mendapatkan pertolongan pertama.

Lihat video selengkapnya di sini:

TONTON JUGA:

(TribunWow.com/Laila Zakiyya)

Tags:
Kalimantan Baratkekerasan dalam rumah tangga (KDRT)Selingkuh
Rekomendasi untuk Anda
ANDA MUNGKIN MENYUKAI

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved