Pilpres 2019
Fokus ke Masalah Ekonomi, Sandiaga Uno: Saya Tak Pernah Ditanya Kapan Mau Bangun Infrastruktur
Cawapres nomor urut 02, Sandiaga Salahuddin Uno diketahui sedang melaksanakan perjalanan kampanye di daerah Surabaya, Jawa Timur.
Penulis: Laila Zakiyya Khairunnisa
Editor: Maria Novena Cahyaning Tyas
TRIBUNWOW.COM - Calon Wakil Presiden (cawapres) nomor urut 02, Sandiaga Salahuddin Uno diketahui sedang melaksanakan perjalanan kampanye di daerah Surabaya, Jawa Timur.
Satu diantara rangkaian kunjungan Sandi ke Surabaya adalah bertemu dan berdiskusi dengan para warga di daerah tersebut.
Kunjungan ini diunggah Sandi melalui Instagram @sandiuno pada Rabu (2/1/2019).
• Soal Realisasi APBN 2018, Sri Mulyani: Pendapatan Negara Lampaui Target sebesar 102,5 Persen
Saat tengah mengadakan forum diskusi dengan para pengikutnya, salah satu warga yang menggunakan baju koko putih dengan kopiah hitam bertanya kepada Sandi.
"Bapak banyak program-program kemudian bapak banyak menerima saran-saran dari rakyat bawah, dari emak-emak, dari kaum milenial. Nah, apakah semua saran-saran dari pecinta Bapak itu, telah bapak catat?," tanya warga yang tak disebutkan identitasnya tersebut.
Menanggapi pertanyaan tersebut, Sandiaga pun mengaku bahwa tempat yang ia kunjungi tersebut merupakan titik ke 975 yang ia singgahi selama melakukan perjalanan kampanye.
Dalam perjalanan tersebut, ia mengaku pihaknya mendapatkan begitu banyak masukan.
Berdasarkan keterangan yang diberikan Sandi, dari masukan-masukan yang telah diterima, pihaknya akhirnya memutuskan untuk fokus di bidang ekonomi.
• RSCM Bantah Pernyataan Prabowo soal Selang Cuci Darah yang Dipakai 40 Kali
Karena menurutnya, hal yang paling sering dirisaukan oleh masyarakat ada pada sektor ekonomi.
"Kenapa kita memutuskan di kampanye kita, kita fokusnya di bidang ekonomi? Karena saya tidak pernah ditanya 'Pak kapan mau dibangun infrastruktur pak?'," jawab Sandi yang kala itu tengah mengenakan kaos biru tua.
Menurut Sandi, dari keluhan warga yang selama ini mengadu kepadanya, mereka selalu menyatakan hal yang terjadi yaitu Usaha Kecil Menengah (UKM) yang mengalami kesulitan karena harga-harga naik.
Selain itu ada pula keluhan dari anak-anak muda berkaitan dengan lapangan kerja.
• Serahkan LPDSK ke KPU, Sumbangan Kampanye Prabowo-Sandiaga Lebih Besar dari Jokowi-Maruf
Oleh karena itu, setelah menerima banyak keluhan masyarakat berkaitan tentang hal tersebut, Sandi merasa sudah seharusnya diadakan diskusi dengan pihak masyarakat.
Ia juga mengaku semua suara rakyat yang telah pihaknya terima telah dikumpulkan, dicatat, dirangkum serta dievaluasi.
Dalam keterangan video yang diunggah Sandi tersebut, ia mengatakan bahwa jika terpilih di Pemilihan Presiden nanti, pihak Prabowo-Sandi akan menghadirkan harga-harga yang terjangkau dan stabil.
Selain itu, ia juga berjanji untuk membuka lapangan kerja bagi para generasi milenial seluas-luasnya.
Pihaknya mengaku akan mengutamakan kepentingan rakyat di atas segala-galanya.
• Donald Trump Sebut Dirinya Dapat Surat Menakjubkan dari Kim Jong Un
"975 titik lebih sudah saya datangi untuk menyerap aspirasi dan masukan dari warga. Dari sekian banyak wilayah yang saya telah datangi, tidak ada masyarakat yang bertanya “Pak, kapan mau dibangun infrastruktur pak?” Semua berharap adanya harga-harga yang lebih terjangkau. Semua berharap lapangan kerja tidak sesusah sekarang untuk didapat.
Ini yang menjadi fokus utama saya dan Pak @prabowo sejak awal. Kami akan hadirkan harga-harga yang terjangkau dan stabil. Kami akan buka luas lapangan kerja untuk putra-putri bangsa. Kami akan utamakan kepentingan rakyat di atas segala-galanya. Prabowo-Sandi akan memperjuangkan hak-hak rakyat Indonesia sehingga rakyat Indonesia hidup sejahtera dan tidak lagi hidup susah," tulis Sandi dalam keterangan unggahan tersebut.
Selain melakukan diskusi dengan warga, dalam rangkaian kunjungan kampanye tersebut Sandi juga diketahui menyempatkan mampir ke makam Sunan Ampel yang terletak di Semampir, Surabaya, Jawa Timur.
Kunjungan tersebut didokumentasikan dan diunggah Sandi melalui akun Instagramnya @sandiuno pada Selasa (1/1/2019).
Dalam kunjungan itu, Sandiaga mengatakan bahwa kawasan reliji seperti makam Sunan Ampel tersebut sangat potensial untuk mendongkrak perekonomian ummat.
• KPU dan Bawaslu Sempat Panik Ada Kabar Surat Suara Sudah Tercoblos, Ini Kronologi dan Temuannya
Dalam keterangan foto yang diunggah tersebut, ia juga mengaku bahwa fokus utama Prabowo-Sandi satu di antaranya adalah ekonomi berbasis keumatan tersebut.
Ia berencana untuk memberdayakan pengusaha lokal, utamanya pedagang kecil dan menengah yang ada di setiap daerah di Indonesia untuk mewujudkan ekonomi berbasis keumatan tersebut.
"Berziarah ke makam Sunan Ampel yang terletak di Semampir, Surabaya, Jawa Timur. Banyak warga yang hadir dan ikut memanjatkan doa.
Kawasan-kawasan wisata reliji seperti ini sangat potensial dalam mendongkrak perekonomian ummat, tadi sepanjang jalan saya melihat ada yang berjualan kuliner hingga souvenir untuk oleh-oleh.
Ekonomi berbasis keumatan inilah yang akan menjadi fokus utama Prabowo-Sandi, yakni dengan memberdayakan para pengusaha lokal, khususnya pengusaha kecil dan menengah yang ada di tiap daerah di Indonesia.
Ini adalah bentuk nyata Islam yang Rahmatan Lil Alamin, Islam yang membawa berkah untuk alam semesta beserta isinya," tulis Sandi dalam unggahan tersebut. (TribunWow.com/Laila Zakiyya)