Breaking News:

Liga Indonesia

Skenario Persib Bandung untuk Menjuarai Liga 1 Indonesia 2018 di 5 Laga Tersisa

Berikut ini skenario yang pas agar Maung Bandung bisa berada di puncak klasemen Liga 1 Indonesia dengan lima pertandingan tersisa.

Penulis: muhammad syaifudin bachtiar
Editor: Claudia Noventa
Instagram @persib_official
Persib Bandung 

TRIBUNWOW.COM - Beberapa tim telah melakoni laga pekan pekan ke-29 Liga 1 2018.

Persib Bandung mampu kembali ke tren positif seusai menundukkan tuan rumah Bhayangkara FC dengan skor 2-1 kala keduanya bersua, pada Sabtu (3/11/2018).

Gol tunggal tuan rumah, Bhayangkara FC dicetak oleh penyerang mereka, Herman Dzumafo di menit 88'.

Persib Bandung sukses menyarangkan dua gol lewat duet striker mereka yang baru selesai menjalani sanksi, Ezechiel N'douassel (5'), dan Jonathan Bauman (17').

Jonathan Bauman Alami Cedera, Bisakah Main di Laga Persib Bandung Berikutnya? Ini Kata Dokter Persib

Dengan kemenangan atas Bhayangkara FC, Persib Bandung sukses menggeser Persija Jakarta yang gagal meraih poin dari Persebaya Surabaya.

Persib naik ke posisi kedua dengan torehan 49 poin selisih 4 poin dari PSM Makassar yang berhasil meraih tiga poin kala menjamu Persipura Jayapura, di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Minggu (4/11/2018).

Dengan hasil ini persaingan perebutan gelar juara Liga 1 2018 semakin memanas.

Meski begitu, Persib Bandung tetap masih memiliki peluang besar untuk meraih gelar juara Liga 1.

Persib Bandung Kembali Dapat Sanksi Komdis PSSI, Buntut Insiden dengan Barito Putera di Liga 1 U-19

Apalagi, Persib Bandung saat ini tengah dalam optimisme tinggi usai kembali memetik kemenangan pertama sejak dijatuhi sanksi oleh Komisi Disiplin (Komdis) PSSI.

Terlebih, menyusul hasil minor yang diperoleh oleh pesaingnya, Persija dalam pekan ke-29 ini.

Selain itu, Persib juga kembali diperkuat oleh kedua penyerang subur mereka, Ezechiel N'douassel dan Jonathan Bauman yang langsung menunjukkan tajinya usai kembali dari sanksi Komdis PSSI.

Berikut ini skenario yang pas agar Maung Bandung bisa berada di puncak klasemen Liga 1 Indonesia dengan lima pertandingan tersisa.

Jika Maung Bandung ingin memuncaki klasemen Liga 1, mereka harus berharap PSM Makassar gagal meraih poin penuh dalam dua laga.

Selain itu, skuat Roberto Carlos Mario Gomez juga harus mampu menyapu bersih sisa laga mereka agar mendapatkan tambahan 15 poin.

Sementara Persija Jakarta, juga harus sekali saja mendapatkan hasil kalah maupun imbang, agar tak mampu menggeser klasemen.

Hasil Liga Inggris Minggu 4 November 2018: Manchester City, Chelsea, Liverpool Belum Sekalipun Kalah

Sumber: TribunWow.com
Halaman 1/2
Tags:
Persib BandungLiga 1 IndonesiaRoberto Carlos Mario GomezPSM MakassarPersija Jakarta
Rekomendasi untuk Anda
ANDA MUNGKIN MENYUKAI

BERITA TERKINI

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved