Bilqis Masuk Pilihan Jodoh Rafathar, Nagita Beri Jawaban Tak Terduga, 'Nggak Selevel Kali Ah'
Dalam sebuah kesempatan, Nagita ditanya mengenai jodoh Rafathar. Kalau bisa memilih antara Gempita atau Bilqis, Gigi pilih siapa untuk putranya?
Editor: Maya Nirmala Tyas Lalita
Sering Merasa Ada yang Mengawasi saat Sendirian? Ternyata Ini Penyebabnya
Pada acara Republik Sosmed di Trans TV, Gigi sebagai ibu dari Rafathar mendapat pertanyaan perihal anaknya tersebut.
Pertanyaan tersebut dibacakan langsung oleh Raffi yang berdiri di sebelah Gading.
"Seandainya Nagita ingin menjodohkan Rafathar dengan anak perempuan selebriti, manakah yang layak untuk jadi jodohnya Rafathar?" tanya Raffi.
Raffi yang mengenakan kaus hitam berbalut jaket merah itu kemudian menyebutkan beberapa pilihan.
Ada tiga anak perempuan selebriti yang menjadi pilihan dari pertanyaan tersebut, yaitu Arsy, Gempita, dan Bilqis.
Setelah menyebutkan nama Arsy dan Gempita, Raffi mendadak tertawa dan menutupi mukanya menggunakan kartu yang dipegangnya.
Raffi yang akhirnya menyebutkan nama Bilqis lalu mendapat respon dari penonton dan juga dari Gigi.
"Anaknya siapa? Anaknya siapa yang terakhir?" tanya Gigi pada Raffi.
Dalam video unggahan dramakuin tersebut, Raffi tampak tak menjawab pertanyaan Gigi dan hanya bisa tertawa.
Gigi lalu tanpa ragu menjawab siapa anak perempuan selebriti yang pantas menjadi jodoh Rafathar.
"Gampang banget jawabannya, Gempita" jawab Gigi seraya tersenyum lebar.
Gading selaku presenter sekaligus ayah Gempita kemudian bertanya pada Gigi alasannya memilih sang anak.
Gigi kemudian mengakui bahwa Rafathar dan Gempita sering bermain bersama lantaran mereka bertetangga dan membuat mereka hampir setiap hari bertemu.
"Kenapa nggak Bilqis?" tanya Ivan Gunawan.