Breaking News:

Kedatangan Raja Arab Saudi

Presiden dan Mantan Presiden Ini Pernah Terima Hadiah Spesial dari Raja Arab Saudi

Presiden Joko Widodo dan SBY pernah berkesempatan mengunjungi Kerajaan Arab Saudi dan mendapatkan hadiah dari sang raja.

Penulis: Woro Seto
Editor: Maya Nirmala Tyas Lalita
IST
Presiden RI ke-7, Joko Widodo, dan Presiden RI ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono Terima Hadiah Spesial dari Raja Arab Saudi 

TRIBUNNEWS.COM - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Mantan presiden Indonesia ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), pernah berkesempatan mengunjungi Kerajaan Arab Saudi dan mendapatkan hadiah unik dari Raja Arab.

Dilansir dari situs resmi Sekretariat Kabinet Republik Indonesia (RI), Jokowi berada di Jeddah pada tanggal 11 September 2015.

Saat itu, Raja Salman menyambut langsung di Bandara Internasional King Abdulaziz.

Baca: Garis Tangan Jokowi dan Raja Salman Sama, Kupasan Maknanya Mengejutkan!

Hal tersebut sangat langka, pasalnya Raja Arab jarang menjemput langsung tamu di bandara, terlebih di pintu keluar pesawat.

Setiba disana, Jokowi disambut dengan upacara kenegaraan, namun penyambutan itu sempat tertunda karena terjadi badai guru, sehingga rombongan langsung menuju Istana Raja Faisal, di Jeddah.

Upacara kenegaraan dilakukan keesokan harinya.

Saat berada di Arab, Jokowi mengenakan jas hitam dan celana panjang, persis seperti saat Jokowi melakukan kunjungan dinas di negara lain.

Selama berada di Arab, Jokowi mendapat jamuan istimewa.

Makanan khas timur tengah menjadi suguhan Jokowi beserta rombongan.

Pada momentum tersebut, Jokowi dianugerahi Star of the Order of King Abdulaziz Al-Saud Medal dari Kerajaan Arab Saudi yang diberikan langsung oleh Raja Salman di Istana Al-Salam Diwan Malaki.

Penghargaan tersebut juga pernah diberikan kepada Barack Obama, David Cameron, George Bus, dan Shinzo Abe.

Pertemuan Jokowi dengan Raja Salman tak sia-sia.

Permintaan Jokowi untuk mendapatkan tambahan kuota haji Indonesia sebanyak 10.000 jamaah dikabulkan oleh sang raja.

Sementara itu, Susilo Bambang Yudhoyono, juga sempat menyambangi Negeri Minyak itu.

Sumber: TribunWow.com
Halaman 1/2
Tags:
Presiden Joko Widodo (Jokowi)Susilo Bambang Yudhoyono (SBY)Arab SaudiRaja Salman bin Abdulaziz Al Saud
Rekomendasi untuk Anda
ANDA MUNGKIN MENYUKAI

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved