Championship
BREAKING NEWS Hasil Liga 2: Hujan Kartu Merah & Protes, PSS Sleman Bawa Pulang Poin Lawan Deltras FC
Hasil Deltras FC vs PSS Sleman, dalam pertandingan pekan 12 Championship (Liga 2), skor 1-1.
Penulis: Laila N
Editor: Lailatun Niqmah
Menit 13', Deltras FC melakukan serangan balik cepat, dan berakhir jatuh bangun.
PSS Sleman yang mendapat bola, langsung balik menyerang dengan tenang.
Menit 18', PSS Sleman mendapat tendangan bebas, namun bisa ditangkap kiper.
Menit 27', Deltras FC kemudian menjebol gawang PSS Sleman.
Berawal dari tendangan bebas, yang kemudian menjadi kemelut di depan gawang, hingga bola berakhir di kaki Hamzah Tito, dan langsung disontek saja dengan mudah.
Sebelum gol disahkan, wasit mengecek VAR.
Hasilnya, gol eks pemain Arema FC itu sah, skor 1-0, tuan rumah unggul.
Ketinggalan satu gol, PSS Sleman berusaha lebih agresif menyerang, namun belum membuahkan hasil.
Sementara itu, Deltras FC yang berniat menambah keunggulan juga tak mengendorkan serangan.
Akan tetapi belum ada lagi gol yang tercipta.
Skor pun tetap 1-0 sampai akhir babak pertama.
Babak 2
Memasuki babak kedua, PSS Sleman langsung bermain menyerang.
PSS Sleman mendapat sepak pojok menit 46', namun masih bisa dihalau.
PSS Sleman terus menekan, tapi Dominikus Dion belum bisa melewati lawan.
Sumber: TribunWow.com
| BREAKING NEWS Hasil Liga 2: Hujan Kartu Merah & Protes, PSS Sleman Bawa Pulang Poin Lawan Deltras FC |
|
|---|
| BREAKING NEWS Deltras FC Vs PSS Sleman: Pemain Super Elja Diusir dari Lapangan, Kini Sisa 10 Orang |
|
|---|
| BREAKING NEWS Pemain Adu Jotos di Laga Deltras FC Vs PSS Sleman, Wasit Keluarkan Kartu Merah |
|
|---|
| BREAKING NEWS PSS Sleman Tak Bestie VAR, Gol Dianulir Wasit, Gagal Samakan Kedudukan Lawan Deltras |
|
|---|
| Hasil Babak Pertama Deltras FC Vs PSS Sleman Liga 2 Championship: Super Elja Tertinggal 1-0 |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wow/foto/bank/originals/Laga-Deltras-FC-vs-PSS-Sleman-digelar-di-Stadion-Gelora-Delta.jpg)