Breaking News:

Pelatih Timnas Indonesia

Update Mencengangkan Pelatih Baru Timnas Indonesia: Ada yang Diam-diam Diskusi Via Zoom dengan PSSI

Update mencengangkan pelatih baru Timnas Indonesia, ada yang diam-diam sudah diskusi via zoom dengan PSSI, ini sosoknya.

Instagram @erickthohir
POTRET FOTO BERSAMA SKUAD TIMNAS INDONESIA - Potret bersama skuad Timnas Indonesia di laga kontra Irak di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 ronde keempat. Update mencengangkan pelatih baru Timnas Indonesia, ada yang diam-diam sudah diskusi via zoom dengan PSSI, ini sosoknya. 

TRIBUNWOW.COM - Update mencengangkan pelatih baru Timnas Indonesia, ada yang diam-diam sudah diskusi via zoom dengan PSSI, ini sosoknya.

Dilansir TribunWow.com, di tengah nama Heimir Hellgrimsson jadi sorotan, 1 kandidat pelatih lain Timnas Indonesia asal Uzbekistan, Timur Kapadze sudah selangkah lebih maju.

Diam-diam, Timur Kapadze sudah diskusi dengan PSSI via Zoom yang ditengarai membahas tentang program apa saja yang akan ditawarkannya untuk Timnas Indonesia.

Kabar Timur Kapadze sudah melakukan meeting via zoom dengan PSSI dibongkar oleh pemerhati sepak bola nasional dan Timnas Indonesia, Effendi Gazali

Baca juga: Heimir Hallgrimsson Bikin Nangis Ronaldo di Kualifikasi Pildun 2026, Kabar Buruk Timnas Indonesia?

"Ya ada PSSI yang kontak untuk zoom gitu aja. Tapi Kapadze dia bilang dia belum dikontak oleh PSSI kan, tapi minta Zoom malam itu ada. Cuma itu aja," kata Effendi dalam acara diskusi di Jakarta, Kamis (13/11/2025) yang dikutip TribunWow.com dari Instagram @bola.lokal_, Jumat (13/11/2025).

Adanya kabar itu tentu semakin memperkuat peluang Timur Kapadze untuk latih Timnas Indonesia.

Mengingat sebelumnya, Timur Kapadze resmi out dari Uzbekistan seusai beberapa waktu lalu blak-blakan ingin latih Timnas Indonesia.

Pengumuman resmi angkat kakinya Timur Kapadze dari Timnas Uzbekistan diumumkan melalui Instagram resmi @uzbekistanfa, Selasa (11/11/2025).

"Timur Kapadze, asisten pelatih tim nasional Uzbekistan, telah mengajukan permohonan pemberhentian kepada pimpinan Asosiasi Sepak Bola Uzbekistan (UFA) untuk melanjutkan kariernya di jenjang yang lebih tinggi.

Karena sang spesialis telah menerima tawaran lain dan berniat melanjutkan karier kepelatihannya sebagai pelatih kepala, pimpinan UFA dengan hormat menerima keputusannya.

Asosiasi Sepak Bola Uzbekistan menyampaikan rasa terima kasih yang tulus kepada Timur Kapadze atas kontribusinya terhadap perkembangan sepak bola Uzbekistan dan mendoakannya agar meraih sukses dalam karier kepelatihannya," tulis @uzbekistanfa.

Baca juga: Update Terkini A1 Timur Kapadze: Mau ke Indonesia, Gabung Timnas Indonesia? 4 Negara-Tim Sudah Nego

Tak selang lama, giliran Timur Kapadze unggah ucapan terima kasih nya kepada federasi, Timnas Uzbekistan dan para suporternya, Senin (10/11/2025).

"Masa bakti saya bersama tim nasional telah berakhir.
Tahun-tahun ini penuh dengan emosi, kemenangan, dan pengalaman tak terlupakan.
Saya ingin berterima kasih kepada para pemain, staf tim, dan federasi atas kepercayaan dan kerja sama mereka.
Terima kasih khusus kepada semua penggemar atas dukungan, energi, dan kepercayaan kalian yang tak henti-hentinya kepada tim!
Saya bangga telah menjadi bagian dari perjalanan ini.
Semoga tim ini sukses dan meraih prestasi baru di masa depan!

Masa bakti saya bersama tim nasional telah berakhir.
Tahun-tahun ini penuh dengan emosi, kemenangan, dan pengalaman tak terlupakan.
Saya ingin berterima kasih kepada para pemain, staf tim, dan federasi atas kepercayaan dan kerja sama mereka.
Terima kasih khusus kepada semua penggemar atas dukungan, energi, dan kepercayaan kalian yang tak henti-hentinya kepada tim!
Saya bangga telah menjadi bagian dari perjalanan ini.
Semoga tim ini sukses dan meraih prestasi baru di masa depan!" tulis Timur Kapadze.

Lalu, bakal kemana kah Timur Kapadze selanjutnya?

Halaman 1/3
Tags:
PelatihTimnas IndonesiaTimur KapadzeEffendi Ghazali
Rekomendasi untuk Anda
ANDA MUNGKIN MENYUKAI

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved