Liga Italia
Media Italia Dibuat Sungkem Berlian Timnas Indonesia: 5 Klub Serie A Langsung Kena Efek Dominonya
Media Italia langsung sungkem dengan berlian Timnas Indonesia seusai tampil gemilang dan sukses bantai Atalanta.
Penulis: Magang TribunWow
Editor: adisaputro
Pemain berusia 25 tahun ini telah menjadi pemain kunci Sassuolo di musim 2025/2026.
Terlihat dari catatan pertandingan Jay Idzes yang selalu bermain selama 90 menit di lini belakang Sassuolo selama 11 pertandingan Liga Italia dengan.
Dalam laga menghadapi Atalanta, Jay Idzes tampil tangguh menahan serangan dari tim yang pernah mengangkat piala Liga Eropa 2023/2024.
Mantan pemain Venezia itu, mencatatkan 100 persen menang duel udara, 2 block, 3 sapuan, dan 4 kali berhasil merebut bola dari lawan.
Jay Idzes juga berperan besar dalam membangun serangan Sassuolo.
Pemain yang didatangkan Sassuolo awal musim 25/26 berhasil mencatatkan 86 persen umpan akurat dan berhasil memberikan 2 long ball akurat sepanjang pertandingan.
Di akhir pertandingan, Jay Idzes mendapat rating 7 yang menjadi rating tertinggi di antara pemain bertahan Sassuolo lainya oleh media ternama asal Italia, Tuttosport.
Pujian dari Media Italia dan Para Penggemar
Tuttomercano memberikan komentar soal penyelamatan sensasional yang dilakukan kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes.
Jay melakukan penyelamatan penting dengan manahan tendangan keras dari Ademola Lookman dengan wajahnya hingga membuatnya terkapar.
Tuttomercano bahkan tak ragu menyebut penyelamatan itu setara dengan 1 gol.
"Sebuah penyelamatan yang layak dibalas gol," dikutip dari laman resmi Tuttomercano pada Senin (10/11/2025).
Media asal Italia itu menilai Jay Idzes benar-benar mengorbankan dirinya untuk menghalangi Atalanta dalam mencetak gol.
"Ia benar-benar mengorbankan dirinya, hampir kehilangan akal, untuk menghentikan tembakan Lookman."
"Sebuah lompatan untuk melindungi gawang dan skor (saat itu skor imbang 0-0). Mungkin, jika bola itu masuk, kita akan membicarakan pertandingan yang berbeda," tutup Tuttomercano.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wow/foto/bank/originals/Foto-kapten-Timnas-Indonesia-Jay-Idzes-yang-bermain-untuk-Sassuolo.jpg)