Selangor FC Vs Persib Bandung
Meski Persib Bandung Libas Selangor di Malaysia, Bobotoh Sempat Sorot Tajam Bojan Hodak soal 1 Hal
Meski Persib Bandung sukses remontada libas Selangor FC di Malaysia, Bobotoh sempat sorot tajam Bojan Hodak soal 1 hal ini.
Penulis: Adi Manggala Saputro
Editor: Lailatun Niqmah
TRIBUNWOW.COM - Meski Persib Bandung sukses remontada libas Selangor FC di Malaysia, Bobotoh sempat sorot tajam Bojan Hodak soal 1 hal ini.
Dilansir TribunWow.com, Persib Bandung sukses melibas comeback tuan rumah Selangor FC dalam laga lanjutan AFC Champions League Two di Stadion Petaling Jaya, Selangor, Malaysia, Kamis (6/11/2025).
Tiga gol kemenangan Persib Bandung dicatatkan oleh Andrew Jung pada menit ke (49') dan brace Adam Alis (82', 90+6').
Ketiga gol Persib Bandung itu membalas tuntas 2 gol Selangor FC yang dicatatkan oleh Chregor (3') dan Patricio Matricardi (17').
Baca juga: Persib Bandung Digeruduk Suporter Persija Jakmania seusai Remontada Atas Selangor, Kompak Ucap Ini
Berkat kemenangan remontada tersebut, Persib Bandung sukses kembali bertengger di pucuk klasemen sementara grup G hingga pertandingan ke 4.
Persib Bandung sukses kumpulkan 10 poin dari 4 pertandingan dengan rincian 3 kali menang, 1 seri dan bukukan 5 selisih gol.
Persib Bandung berhasil mengkudeta Bangkok United di posisi kedua dengan raihan 9 angka dari 4 pertandingan.
Di lain sisi, siapa sangka, Persib Bandung sempat mendapatkan sorotan tajam dari para Bobotoh.
Sorotan tajam itu tak terlepas dari performa buruk Persib Bandung di babak pertama.
Lini tengah jadi sorotan Bobotoh karena dinilai tak kompak.
Trio Luciano Guaycochea, Marc Klok dan Thom Haye dianggap tak kompak di sektor krusial Persib Bandung itu.
Bobotoh menilai, Luciano Guaycochea dan Thom Haye merupakan gelandang setipikal yang tak bisa dimainkan secara bersamaan.
Suporter setia Persib Bandung itu lebih menyukai jika Bojan Hodak menurunkan Adam Alis berduet dengan Thom Haye.
Hal itu dapat dilihat dari unggahan di Instagram resmi Persib Bandung pada babak pertama.
Baca juga: Detik-detik Adam Alis dkk Ditilang Polisi Malaysia, Langsung Kicep seusai Robi Darwis Tunjukkan KTA
"kerasa banget tidak ada barba, pertahanan persib gampang ke tembus
- thome haye sama Luciano tipikal pemain yang sama, jadi tengah kurang berjalan
boleh tuh adam alis sama beckham masuk dibabak kedua," tulis @vikrann4