Kabar Abroad Timnas Indonesia
Comeback Bela Oxford United setelah Cedera Panjang, Striker Timnas Indonesia: Senang Meski Kalah
Penyerang naturalisasi Timnas Indonesia, Ole Romeny comeback ke Oxford United setelah absen panjang karena cedera.
Penulis: Yonatan Krisna Halman Tri Santosa
Editor: Yonatan Krisna
TRIBUNWOW.COM - Penyerang naturalisasi Timnas Indonesia, Ole Romeny comeback (kembali) memperkuat timnya, Oxford United pasca-cedera panjang.
Ole Romeny comeback saat Oxford United berhadapan dengan Stoke City untuk lanjutan Championship 2025/2026 di Stadion Kassam pada Rabu, 15 November 2025 dini hari Waktu Indonesia Barat.
Penyerang FC Utrecht tersebut dimainkan Oxford United pada menit ke-81 untuk menurunkan Stanley Mills.
Ole Romeny mencatatkan 100 persen akurasi umpan, menang duel sekali dan mencatatkan lima sentuhan bola di pertandingan tersebut.
Sayangnya, Ole Romeny dkk kalah telak 0-3 dari Stoke City.
Baca juga: Bocoran Terkini Siapa Pelatih Timnas Indonesia: Calonnya Ada 5 dari 10, 2 Mimpi Buruk Shin Tae-yong
Ole Romeny mengaku senang setelah comeback dari cedera panjang.
Meski kalah, ia bersyukur karena bisa bermain untuk Oxford United.
"Meskipun kalah, rasanya senang bisa memakai jersey ini lagi," jelas Ole Romeny.
Ole Romeny juga berterima kasih atas kepada para suporter yang selalu memberikan dukungan kepadanya.
"Senang bisa kembali ke lapangan setelah sekian lama. Terima kasih atas sambutan hangatnnya," tutup Ole Romeny.
Sebagai informasi, Ole Romeny mengalami cedera ketika Oxford United diundang dalam gelaran turnamen pramusim Piala Presiden 2025.
Ia mengalami cedera ketika Oxford United berhadapan dengan Arema FC di babak penyisihan grup.
Ole Romeny ditackle keras oleh pemain asing Arema FC, Paulinho Moccelindan membuatnya mengerang kesakitan sampai harus ditandu keluar.
Baca juga: Daftar 16 Pencetak Gol Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Terbanyak Bukan Ole Romeny
Menarik dinantikan penampilan Ole Romeny bersama klubnya, Oxford United pada musim 2025/2026 setelah kembali dari cedera panjang.
Skill Pratama Arhan Terancam Dijanggal Aturan IFAB