Championship
Hasil Laga Liga 2 Championship PSMS Vs Garudayaksa: Ayam Kinantan Dibobol Penalti 2 Kali & Kalah 0-2
Dua gol penyebab kekalahan PSMS Medan 0-2 dari Garudayaksa FC di ajang Championship 2025/2026 disebabkan oleh penalti.
Penulis: Yonatan Krisna Halman Tri Santosa
Editor: Yonatan Krisna
TRIBUNWOW.COM - Hasil akhir laga Liga 2 Championship PSMS Medan vs Garudayaksa FC, Skuad Ayam Kinantan kalah 0-2.
Dilansir TribunWow.com, laga PSMS Medan vs Garudayaksa FC merupakan pertandingan pembuka match day kedelapan babak penyisihan grup A Championship 2025/2026.
Pertandingan kedua tim digelar di markas PSMS Medan, Stadion Utama Sumatera Utara, Medan pada Jumat, 31 Oktober 2025.
Dua gol penyebab kekalahan PSMS Medan 0-2 dari Garudayaksa FC disebabkan oleh penalti.
Pada babak pertama, Garudayaksa FC mencetak gol lewat aksi Everton Nascimento.
Kemudian, di paruh babak kedua, Garudayaksa menambah keunggulan lewat aksi Seung-woo Ryu.
Gol Seung-woo Ryu sekaligus menjadi gol penutup di laga ini sekaligus membawa Garudayaksa membungkus tiga poin dari markas PSMS Medan.
Kini, Garudayaksa FC semakin kokoh di puncak klasemen grup A Championship 2025/2026 dan belum terkalahkan.
Baca juga: Susunan Pemain PSMS Medan Vs Garudayaksa FC: Asa Ayam Kinantan Beri Kekalahan Perdana untuk Tim Tamu
Jalannya Laga
Babak Pertama
Pada menit ke-4, Andik Vermansyah dkk memiliki peluang untuk mencetak gol.
Setelah bermain umpan-umpan pendek dengan rekannya, Andik Vermansyah melesatkan tendangan keras dari luar kotak penalti.
Akan tetapi, bola hasil tendangan Andik Vermansyah berhasil di-block oleh barisan pertahanan PSMS Medan.
PSMS Medan memiliki peluang emas lewat tendangan bebas yang dilesatkan oleh Jeung Ho Kim pada menit ke-8.
Jeung Ho Kim melesatkan tendangan mendatar tetapi bola mengarah keluar lapangan.
Erwin Gutawa tampak melakukan pelanggaran terhadap Andik Vermansyah pada menit ke-12 di kotak penalti PSMS Medan.
Para pemain Garudayaksa FC meminta wasit mengecek VAR untuk melihat momen ulang pelanggaran tersebut.
Akan tetapi, wasit tampaknya memilih untuk melanjutkan pertandingan secara normal.
Andik Vermansyah mencoba peruntungannya dengan melesatkan tendangan volley setelah memanfaatkan second ball di area luar kotak penalti PSMS Medan pada menit ke-15.
Tendangannya cukup keras tetapi bola menyamping keluar gawang PSMS Medan.
Rifal Lastori mendapat peluang emas pada menit ke-17 setelah ia berdiri bebas di area pertahanan Garudayaksa.
Ia mampu membawa bola hingga ke dalam kotak penalti lawan dan mengirim bola umpan tetapi mampu dimentahkan oleh bek Garudayaksa FC.
Tak lama setelah itu, Hakim Garis mengangkat bendera karena Rifal Lastori ternyata terperangkap offside.
Erwin Gutawa tampak melakukan hand ball di kotak terlarang ketika hendak menahan bola silang Andik Vermansyah pada menit ke-20.
Wasit kemudian menghentikan laga untuk mengecek ulang momen tersebut via VAR.
Setelah mengecek VAR, wasit memberi hadiah penalti untuk Garudayaksa FC.
Everton Nascimentro yang menjadi eksekutor berhasil mengeksekusi penalti dengan dingin pada menit ke-24 dan membawa Garudayaksa FC unggul 1-0 atas PSMS Medan.
Pada menit ke-26, Felipe Cadenazzi mendapat peluang emas di kotak penalti Garudayaksa FC.
Sayang, tendangannya tak begitu keras karena pandangannya terhalang oleh rekannya sendiri dan bola berhasil ditangkap oleh Rudi Raja.
Arif Setiawan gagal memanfaatkan peluang emas yang ia dapat di kotak penalti setelah mendapat umpan pendek dari rekannya pada menit ke-33.
Tendangannya terlalu keras dan melambung tinggi di atas mistar gawang Garudayaksa FC.
Pada menit ke-35, Dheo Hari Zacky melesatkan tendangan first time ke gawang PSMS Medan setelah menerima umpan lambung dari rekannya.
Namun tendangannya terlalu keras dan melambung tinggi di atas mistar gawang PSMS Medan.
Pada menit ke-40, Rudi Raja tergeletak setelah terbentur pemain PSMS Medan saat hendak menepis bola atas yang dilayangkan pemain dari tim tuan rumah.
Babak Kedua
Babak kedua baru berjalan beberapa detik, lini pertahanan Garudayaksa FC sudah mendapat tekanan.
Para pemain PSMS Medan menyerang dan berhasil menembus lini pertahanan Garudayaksa FC tetapi peluang berhasil digagalkan oleh Rudi Raja.
Hingga memasuki menit ke-55, kedua tim bermain saling menyerang tetapi tak ada gol yang tercipta.
Jeung Ho Kim dan Muhammad Hidayat melakukan kesalahan di kotak pertahanan Garudayaksa FC pada menit ke-55.
Keduanya tampak berebut bola ketika sama-sama mendapat celah untuk mencetak gol.
Hal tersebut membuat peluang emas PSMS Medan terbuang sia-sia.
Taufik Hidayat melakukan aksi berbahaya ketika mendapat ruang tembak di dalam kotak penalti PSMS Medan pada menit ke-57.
Ia melesatkan tendangan keras tetapi berhasil disapu oleh bek PSMS Medan.
Seungwoo Ryu melakukan aksi individu yang merepotkan pertahanan PSMS Medan pada menit ke-69.
Ia berlari membawa bola dari tengah lapangan hingga ke depan gawang Garudayaksa FC meski dihimpit pemain lawan.
Sayang, saat berada tepat satu lawan satu dengan Reky Rahayu dan hendak menayarangkan bola, Seungwoo Ryu terjatuh.
Momen tersebut mendapat review VAR oleh wasit pada menit ke-72.
Setelah mengecek VAR, wasit memberi hadiah penalti untuk Garudayaksa FC karena Seungwoo Ryu tampak dilanggar oleh pemain PSMS Medan ketika terjatuh di kotak terlarang.
Seung-woo Ryu menjadi eksekutor mampu menunaikan tugasnya dengan baik dan tendangannya berhasil bersarang ke gawang Reky Rahayu.
Setelah tertinggal 0-2, PSMS Medan semakin gencar melakukan serangan ke gawang Garudayaksa FC.
Kardinanta Tarigan melesatkan tendangan keras dari luar kotak penalti yang hampir membuahkan gol untuk PSMS Medan pada menit ke-82.
Sayang, tendangannya saat itu melambung tipis di atas gawang Garudayaksa FC.
Roken Tampubolon hampir menambah keunggulan buat Garudayaksa FC menjadi 3-0 pada menit ke-86.
Ia berdiri bebas di pertahanan PSMS Medan dan tinggal satu lawan dengan Reky Rahayu.
Roken Tampubolon kemudian melesatkan tendangan tetapi mampu dihalau oleh Reky Rahayu.
Jelang laga bubar, Kardinanta Tarigan dan Komang Tri beradu mulut karena dijatuhkan di kotak penalti Garudayaksa FC.
Sempat memancing amarah rekan-rekannya, tetapi kejadian tersebut berhasil diredam oleh wasit.
Susunan Pemain PSMS Medan Vs Garudayaksa FC
PSMS Medan
Starter: Reky Rahayu, Arif Setiawan, Erwin Gutawa, Jeung Ho Kim (C), Nazar Nurzaidin, Kardinanta Tarigan, Muhammad Hidayat, Reyki Fariz, Felipe Cadenazzi, Rifal Lastori dan Risman Ariyanto Maring.
Cadangan: Fakhrurrazi, Ghozali Siregar, Rudi Yana, Saddam Hi Tenang, Syarif Wijianto, Syifa Al Qarnie'o, Zikri Ferdiansyah, Victor Hugo Freitas, Zarhan Fahrezi, Luthfi Ahsinul, Bhudiar Riza dan Mochamad Kurniady.
Pelatih: -
Garudayaksa FC
Starter: Rudi N Raja, Agus Nova, Komang Tri Wiguna, Mohammad Bagus Nirwanto, Muhammad Iqbal Ghuzat, Adittia Gigis Hermawan, Asep Berlian (C), Seungwoo Ryu, Andik Vermansyah, Dheo Hari Zacky dan Everton Nascimentro.
Cadangan: Manda Cingi, Ahmad Birrul, Obet Choiri, Daniel Rocken Saputra, Fikril Mu'addom, Muhammad Cahya Prastya, Muhammad Raihan Utama, Muhammad Ikram Butar Butar, Yoewanto Stya Beny, Dedi Tri Maulana, Rahma Nico dan Taufik Hidayat
Pelatih: Khamis Mulyono
(TribunWow.com/Yonatan Krisna Halman Tri Santosa)