Liga Jerman
Jadwal Bundesliga Pekan ke-8 Musim 25/26: Kevin Diks akan Hadapi Bayern Munchen
Berikut jadwal pertandingan pekan ke-8 Bundesliga musim 2025/2026, termasuk pemain Timnas Indonesia Kevin Diks akan berhadapan dengan Bayern Munchen.
Penulis: Magang TribunWow
Editor: Lailatun Niqmah
Pertandingan antara Borrusia Dortmund vs FC Koln dijadwalkan pada Sabtu, 25 Oktober 2025 pukul 23.30 WIB di Signal Iduna Park, Dortmund, Jerman.
Borrusia Dortmund bertekad untuk memenangkan laga menghadapi Koln Sabtu (25/10/2025), setelah di pertandingan terakhir kalah 1-2 dari Bayern Munchen.
Kekalahan atas Bayern Sabtu (18/10/2025) merupakan kekelahan perdana Dortmund di Bundesliga.
Namun, satu kekalahan yang Dortmund alami pada pekan ke-6, membuat posisi Dortmund turun ke peringkat 4 Bundesliga.
Borrusia Dortmund telah meraih 14 poin dari 4 kemenangan, 3 imbang, da 1 kekalahan.
Sementara FC Koln saat ini menempati peringkat ke-6 dengan raihan 11 poin dari 3 kemenangan, 2 imbang, dan 2 kekalahan.
Dalam 5 pertandingan Bundesliga terakhir, tim asuhan Lukas Kwasniok, pelatih FC Koln, belum berhasil mendapat kemenangan.
Secara head to head 5 pertandingan teakhir Borrusia Dortmund menghadapi FC Koln, Dortmund mendominasi dengan 3 kali menenangan, sementara FC Koln meraih 1 kali kemenangan, dan 1 kali berakhir imbang.
Baca juga: Kutukan Kartu Merah Chelsea Berlanjut, Sudah 4 Kali Beruntun di Premier League 25/26
Selengkapnya, berikut jadwal pertandingan pekan ke-8 Bundesliga musim 2025/2026.
Sabtu, 25 Oktober 2025
01.30 WIB: Bremen vs Union Berlin
20.30 WIB: Eintracht Frankfurt vs St. Pauli
20.30 WIB: Monchengladbach vs Bayern
20.30 WIB: Augsburgvs Leipzig
20.30 WIB: Hamburger vs Wolfsburg
20.30 WIB: Hoffenheim vs Heidenheim
23.30 WIB: Dortmund vs Koln
Minggu, 26 Oktober 2025
21.30 WIB: Leverkusen vs Freiburg
23.30 WIB: VfB Stuttgart vs Mainz 05
(TribunWow.com/Peserta Magang dari Universitas Muhammadiyah Surakarta/Muhammad Ilham Muttaqin)
Sumber: TribunWow.com
| Jadwal Bundesliga Pekan ke-8 Musim 25/26: Kevin Diks akan Hadapi Bayern Munchen |
|
|---|
| Vincent Kompany Perpanjang Kontrak Bersama Bayern Munchen, Calon Kuat Juara Liga Champions 2025/2026 |
|
|---|
| Kalah Lagi, Kevin Diks Gagal Selamatkan Borussia Monchengladbach dari Juru Kunci Bundesliga |
|
|---|
| Preview Bayern Munchen Vs Borussia Dortmund Bundesliga Musim 25/26: Duel Sengit Dua Raksasa Jerman |
|
|---|
| Borussia Dortmund dan Chelsea Gelar Negosiasi Langsung untuk Chukwuemeka dan Anselmino |
|
|---|