Championship
PSMS Vs Persiraja di Derbi Sumatera: 4 Catatan Layak Diwaspadai Cadenazzi Cs, 2 Seret Kas Hartadi
Derbi Sumatera jilid pertama antara PSMS Medan kontra Persiraja bakal tersaji, 4 catatan layak diwaspadai Cadenazzi Cs, 2 seret nama Kashartadi.
Penulis: Adi Manggala Saputro
Editor: adisaputro
Sementara tiga laga lainnya berakhir dengan hasil seri.
Kedigdayaan Persiraja Banda Aceh atas PSMS Medan terlihat dalam 3 pertemuan terkininya.
Di mana, PSMS Medan selalu kalah dalam 3 laga terkininya kontra Persiraja Banda Aceh.
Kas Hartadi Kalah Head to head Kontra Persiraja
Tak cuma PSMS Medan, sang pelatih kepala, Kas Hartadi pun miliki catatan buruk saat bertemu dengan Persiraja Banda Aceh.
Kas Hartadi sudah bertemu 5 kali kontra Persiraja Banda Aceh sebelum melatih PSMS Medan.
Hasilnya, Kas Hartadi hanya mampu catatkan 1 kali menang, 2 seri dan 2 kali menelan kekalahan.
Dengan memasukkan 4 gol dan dijebol Persiraja Banda Aceh sebanyak 8 kali dari 5 pertemuannya.
Kas Hartadi Kalah dari Akhyar Ilyas
Kas Hartadi bukan hanya kalah secara head to head kontra Persiraja Banda Aceh, pelatih PSMS Medan itu juga kalah secara rekor pertemuan kontra Akhyar Ilyas.
Pelatih Persiraja Banda Aceh itu berhasil 1 kali menang dan 1 kali seri kontra Kas Hartadi.
Bahkan, di musim lalu, Akhyar Ilyas sukses bantai Kas Hartadi yang saat itu tangani PSKC Cimahi dengan skor telak 0-3 di markas mereka sendiri.
PSMS Medan Selalu Kalah dari Akhyar Ilyas
Akhyar Ilyas selalu jadi momok bagi PSMS Medan dalam dua kali pertemuannya di musim lalu.
Akhyar Ilyas selalu bisa tundukkan PSMS Medan musim lalu baik kandang maupun tandang.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wow/foto/bank/originals/PSMS-Medan-dan-Persiraja-Banda-Aceh-2222.jpg)