Serie A
Jadwal Pertandingan Serie A Pekan 7 Musim 25/26: Roma Vs Inter, Kapten Timnas Indonesia Main Lagi
Pertandingan Serie A pekan ketujuh akan dilanjutkan dengan menyuguhkan 10 pertandingan, termasuk big match Roma vs Inter (19/10/2025)
Penulis: Magang TribunWow
Editor: Yonatan Krisna
TRIBUNWOW.COM - Berikut jadwal pertandingan pekan ketujuh Serie A musim 25/26 tanggal 18-21 Oktober 2025.
Pertandingan Serie A pekan ketujuh akan dilanjutkan setelah jeda internasional dengan menyuguhkan 10 pertandingan, termasuk big match AS Roma vs Inter Milan.
Pekan ketujuh Serie A akan dibuka dengan laga antara Lecce melawan Sassuolo.
Pertandingan Lecce vs Sassuolo dijadwalkan pada Sabtu, 18 Oktober 2025 pukul 20.00 WIB di Stadio Ettore Giardiniero, Lecce, Italy.
Baca juga: Jadwal Pertandingan Matchday 8 Liga Inggris 25/26: Super Big Match Liverpool Vs Manchester United
Baca juga: Jadwal Pertandingan La Liga Matchday 9 Musim 25/26: Barcelona Tak Diperkuat Lewandowski, Yamal?
Setelah jeda international dari 5 Oktober-15 Oktober 2025 para pemain kembali ke klub masing-masing, termasuk kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes.
Jay Idzez kapten Timnas Indonesia sekaligus pemain bertahan dari Sassuolo telah kembali ke tim untuk lanjutan pertandingan pekan ketujuh Serie A.
Sassuolo saat ini menduduki peringkat 9 dengan raihan 9 poin dari 3 kemenangan dan 3 kekalahan.
Sementara Lecce berada di papan bawah dengan hanya meraih 5 poin dari 1 kemenangan, 2 hasil imbang, dan 3 kekalahan.
Di pertandingan selanjutnya akan mempertemukan duel klub papan atas Serie A, yakni AS Roma vs Inter Milan.
Pertandingan AS Roma vs Inter Milan akan digelar pada Minggu, 19 Oktober 2025 pukul 01.45 WIB di Stadio Olimpico, Roma, Italia.
AS Roma yang saat ini menduduki peringkat kedua akan menerima tantangan dari Inter Milan yang berada di peringkat keempat Serie A.
Laga antara Roma vs Inter Minggu (19/10/2025) nanti akan menjadi laga ke 219 di antara keduanya.
Inter Milan masih jauh dominan dengan 98 kemenangan, sementara Roma hanya meraih 63 kemenangan sisanya imbang.
Dari 10 pertemuan terakhir di Serie A, Roma hanya mampu meraih 2 kali kemenangan saja.
Sisanya dimenangkan oleh Inter Milan.