Breaking News:

Championship

BREAKING NEWS Persipura Jayapura Tunjuk Eks Persija Jakarta Jadi Pelatih Gantikan Ricardo Salampessy

Persipura Jayapura memecat Ricardo Salampessy sebagai pelatih kepala, Senin (13/10/2025), ini sosok penggantinya.

Penulis: Laila N
Editor: Lailatun Niqmah
Instagram @persipurapapua1963
PELATIH ANYAR PERSIPURA JAYAPURA - Potret sesi foto bersama Persipura Jayapura pada gelaran Championship 2025/2026. Persipura Jayapura memecat Ricardo Salampessy sebagai pelatih kepala, Senin (13/10/2025), ini sosok penggantinya. 

TRIBUNWOW.COM - Persipura Jayapura memecat Ricardo Salampessy sebagai pelatih kepala, Senin (13/10/2025).

Tak berselang lama setelah pemecatan tersebut, Persipura Jayapura mengumumkan pelatih penggantinya, di hari yang sama.

Sosok yang CLBK dengan Persipura Jayapura ini adalah Rahmad Darmawan.

Dilansir TribunWow.com dari laman resmi ILeague, Rahmad Darmawan dipilih dengan pertimbangan masa lalu manis, di mana RD pernah membawa Persipura Jayapura juara Liga Indonesia 2005.

Pengalaman eks pelatih Persija Jakarta itu juga menjadi pertimbangan tersendiri bagi Persipura Jayapura untuk memulangkannya.

"Kami percaya dengan Coach Rahmad Darmawan, yang punya kapasitas dan pengalaman untuk membawa Persipura ke arah yang lebih baik," ujar Manajer Tim Persipura Jayapura Owen Rahadiyan.

Baca juga: Jadwal Pekan 6 Grup B Liga 2 Championship: PSIS Semarang Vs PSS Sleman, Barito Putera Vs Persela

"Semoga ke depan, performa tim terus meningkat dan bisa kembali bersaing di papan atas."

"Banyak pertimbangan dalam pemilihan pelatih, mulai dari background, track record melatih, dan menilai budaya di Papua, bisa mengetahui cara empati di sana," sambungnya.

Selain resmikan Rahmad Darmawan, Regi Aditya juga ditunjuk untuk menjadi asisten sang pelatih.

"Saya sudah lama mengenal Regi Aditya. Dia berhasil membawa PSBS Biak promosi dan waktu di Persibo sebelum keluar dan bagus juga."

"Ini masing-masing pelatih dengan kombinasi Coach RD dan Regi harus saling melengkapi dan ini menjadi sebuah keunggulan aset bagi tim,"  kata Owen.

Sementara itu, di akun Instagram resmi klub, @persipurapapua1963, suporter ramai-ramai menyambut kembalinya Rahmad Darmawan ke Bumi Cenderawasih.

"Doa yg terbaik untuk coach RD bisa membawa club kembangan Persipura kembali ke liga 1 Super League," @tulis akun @mart_wm6.

"Welcome coach, coach tolong kembalikan mutiara hitam kami ke tempatnya itu liga 1," kata akun @fg.dylan_77.

"20 taun yg lalu kasih gelar juara pertama
Sekarang setelah 20 tahun kembali lagi bawa persipura kembali ke kasta tertinggi,"
komentar @febrinurmustofa_15.

Sumber: TribunWow.com
Halaman 1 dari 4
Tags:
Persipura JayapuraRahmad DarmawanRicardo SalampessyChampionshipLiga 2
Rekomendasi untuk Anda
ANDA MUNGKIN MENYUKAI

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved