Kunci Jawaban
Kunci Jawaban Dasar-Dasar Desain Komunikasi Visual Kelas 10 SMK/MAK, Soal Fotografi Dasar Hal 85
Berikut adalah kunci jawaban mata pelajaran Dasar-Dasar Desain Komunikasi Visual SMK/MAK kelas 10 Semester 2, bab 2 Fotografi Dasar.
Penulis: Magang TribunWow
Editor: Elfan Fajar Nugroho
TRIBUNWOW.COM - Berikut adalah kunci jawaban mata pelajaran Dasar-Dasar Desain Komunikasi Visual SMK/MAK kelas 10 Semester 2, bab 2 Fotografi Dasar, penilaian mandiri nomor 1-10 halaman 85.
Buku ini telah diterbitkan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi dengan nomor ISBN 978-602-244-999-7, ditulis oleh Maylinda Ambarwati.
Kunci jawaban pada artikel ini dapat digunakan sebagai panduan belajar siswa dan koreksi jawaban.
Baca juga: Kunci Jawaban Antropologi Kelas 12 SMA/MA Uji Kompetensi Bab 6 Kurikulum Merdeka Halaman 225
1. Teknologi peralatan kamera fotografi sekarang ini sudah banyak berkembang dalam teknologi digital.
Tuliskan jenis-jenis kamera digital yang kalian ketahui!
Jawaban:
Berikut jenis-jenis kamera.
• Kamera ukuran kecil: kamera digital saku, kamera smartphone
• Kamera ukuran menengah: kamera bridge, kamera mirrorless, kamera mikro 4/3 (Micro Four Thirds/MFT)
• Kamera DSLR
2. Perkembangan teknologi digital pada kamera fotografi lambat laun meninggalkan peralatan fotografi analog.
Jelaskan perbedaan antara peralatan kamera digital dan kamera analog!
Jawaban:
Berikut perbedaan kamera digital dan analog.
• Kamera digital: cenderung belum maksimal dalam menangkap cahaya sehingga hasil gambar yang didapat cenderung lebih kontras saja.
• Kamera analog: cenderung lebih efektif dan maksimal hasilnya dalam menangkap semua cahaya yang dipantulkan oleh matahari.
Baca juga: Kunci Jawaban Dasar-Dasar Desain Komunikasi Visual, Kelas 10 SMK/MAK Semester 2, Bab 1: Tipografi
3. Suatu teknologi pasti memiliki kelebihan dan kekurangan dalam perkembangannya.
Apa saja kelebihan dan kekurangan kamera digital?
Jawabn:
Kelebihan kamera digital sebagai berikut.
• Hasil pemotretan dapat dilihat secara langsung karena memiliki layar LCD.
• Penggunaannya lebih mudah dan proses pengiriman foto dapat dilakukan secara elektronik.
• Hasil pemotretan dapat disimpan secara permanen dan warna pada hasil foto tidak berubah walaupun disimpan dalam jangka waktu lama.
Kekurangan kamera digital sebagai berikut.
• Harga kamera digital relatif mahal karena memiliki resolusi yang tinggi.
• Sistem operasinya menggunakan baterai dan memiliki baterai cadangan.
• Terdapat noise dan artefak pada gambar untuk penggunaan ISO yang tinggi.
4. Kelebihan kamera DSLR sebagai kamera digital pilihan bagi banyak fotografer profesional salah satunya ialah tersedianya pilihan lensa yang dapat dilepas pasang.
Apa saja jenis-jenis lensa kamera DSLR?
Jawabn:
Lensa makro, lensa wide, lensa fixed, dan lensa fish eye.
Baca juga: Kunci Jawaban Dasar-Dasar Desain Komunikasi Visual, Kelas 10 SMK/MAK Semester 2, Bab 1: Tipografi
5. Dalam suatu produksi fotografi menggunakan kamera DSLR, fotografer harus memahami teknik-teknik pengambilan gambar berdasarkan sudut pengambilan gambar.
Jelaskan tiga macam teknik pengambilan gambar berdasarkan sudut pengambilan (angle)!
Jawaban:
Extreme close up, big close up, close up, medium close up, medium shot, dan medium long shot.
6. Misalkan kalian melakukan pemotretan menggunakan kamera DSLR, tetapi kondisinya berada di luar ruangan pada pukul 10.00 dan cahaya matahari cukup terang.
Hal apa sajakah yang perlu kalian atur pada kamera DSLR?
Jawaban:
Mengatur ISO dan shutter speed pada kamera.
Baca juga: Kunci Jawaban Antropologi Kelas 12 SMA/MA Uji Kompetensi Bab 5 Kurikulum Merdeka Halaman 174
7. Pemotretan di luar ruangan yang bagus biasanya dilakukan pada jam-jam emas karena hasil pencahayaan dapat diperoleh secara maksimal. Tuliskan jam-jam emas untuk pelaksanaan fotografi saat di luar ruangan!
Peralatan pendukung apa saja yang dapat digunakan pada pemotretan luar ruangan?
Jawaban:
Jam-jam emas untuk pelaksanaan fotografi luar ruangan ialah saat cahaya matahari sudah redup tetapi langit masih berwarna biru, biasanya sebelumnya pukul dua belas siang atau sore hari saat posisi cahaya matahari cukup rendah.
Peralatan pendukung yang digunakan antara lain tripod atau monopod, tudung lensa, slider, filter, stabilizer, dan dry box.
8. Dalam penggunaan kamera digital terdapat fitur AF pada kamera.
Apa yang dimaksud dengan AF pada kamera digital dan terdiri atas apa saja macamnya?
Jawabn:
AF merupakan fungsi kamera untuk otomatis memfokuskan pada subjek atau benda.
Macam-macam AF: AF-S (single-shot AF), AF-C (continuous AF), dan AF-A (automatic AF).
Baca juga: Kunci Jawaban Manajemen Logistik Kelas 11 SMK/MAK Soal Uraian Bab 2 Halaman 84
9. Salah satu keindahan fotografi dengan kamera DSLR ialah adanya ruang tajam pada hasil gambar fotonya.
Apa saja yang memengaruhi ruang tajam pada gambar foto?
Jawaban:
Bergantung pada penggunaan aperture atau diafragma lensa.
Semakin lebar bukaan aperture, maka semakin sempit area tajam pada gambar, begitu pun sebaliknya.
10. Penggunaan peralatan kamera DSLR perlu memperhatikan beberapa hal agar kamera tersebut tidak ada kendala ketika pemakaiannya.
Hal-hal apa saja yang dapat merusak kamera DSLR?
Jelaskan bagaimana menghindari masing-masing hal tersebut!
Jawaban:
Pastikan kamera tidak terkena air, menjauhkan langsung kamera dari sinar matahari, menggunakan pelindung lensa dan layar kamera, membersihkan tustel secara rutin, dan menyimpan kamera di tas khusus (dry box)
(TribunWow.com/Peserta Magang dari Universitas Sebelas Maret Surakarta/Amyra Savina)
| Kunci Jawaban Antropologi Kelas 12 SMA/MA Uji Kompetensi Bab 6 Kurikulum Merdeka Halaman 228 |
|
|---|
| Kunci Jawaban Manajemen Logistik Kelas 11 SMK/MAK Bab 3 Soal Uraian Halaman 131 |
|
|---|
| Kunci Jawaban Antropologi Kelas 12 SMA/MA Uji Kompetensi Bab 6 Kurikulum Merdeka Halaman 225 |
|
|---|
| Kunci Jawaban IPAS Kelas 6 SD/MI: Uji Pemahaman Bab 1, Halaman 24, Kurikulum Merdeka |
|
|---|
| Kunci Jawaban Dasar-Dasar Desain Komunikasi Visual, Kelas 10 SMK/MAK Semester 2, Bab 1: Tipografi |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wow/foto/bank/originals/KUNCI-JAWABAN-FOTOGRAFI-DKV.jpg)