Liga Inggris
Manchester United Ikhlas Lepas? Alejandro Garnacho segera Merapat ke Chelsea
Winger muda Manchester United, Alejandro Garnacho, dikabarkan tinggal selangkah lagi menuju Chelsea setelah kedua pihak mencapai kesepakatan pribadi.
Penulis: Magang TribunWow
Editor: Yonatan Krisna
TRIBUNWOW.COM – Winger muda Manchester United, Alejandro Garnacho, dikabarkan tinggal selangkah lagi menuju Chelsea setelah kedua pihak mencapai kesepakatan pribadi.
Kabar ini diungkap langsung oleh jurnalis kenamaan Fabrizio Romano melalui unggahan akun Instagramnya, Selasa (12/8/2025).
Dalam unggahannya, Fabrizio Romano menyebut Chelsea telah meningkatkan intensitas pembicaraan dengan Garnacho dan pihak Manchester United.
Baca juga: Alejandro Garnacho Mantap Pilih Chelsea, Tolak Tawaran Fantastis Italia, Jerman, dan Arab Saudi
"EKSKLUSIF: Chelsea tingkatkan pembicaraan untuk Alejandro Garnacho, kesepakatan diharapkan terjadi.
Diskusi antar klub dengan Manchester United kini juga sedang berlangsung untuk menyepakati persyaratan bagi Garnacho.
Garnacho hanya menginginkan Chelsea dan persyaratan pribadi disepakati sementara kedua klub sedang bernegosiasi mengenai biaya.
TUJUAN STAMFORD BRIDGE," tulis Fabrizio Romano dalam unggahannya.
Baca juga: Masa Depan Alejandro Garnacho di Manchester United Suram, Ruben Amorim Siap Lepas sang Bintang Muda
Saat ini, fokus pembicaraan telah sampai ke tahap negosiasi biaya transfer antara Chelsea dan Manchester United untuk Garnacho.
Garnacho juga dikabarkan telah menjalin kesepakatan pribadi dengan Chelsea.
Bahkan, Garnacho menolak tawaran Serie A Italia, Bundesliga Jerman, hingga klub-klub tajir Arab Saudi yang berani menawarkan kontrak dengan nilai fantastis.
The Blues diyakini siap merogoh kocek besar demi mengamankan tanda tangan pemain berusia 21 tahun itu.
Baca juga: Manchester United Bergerak Incar Gelandang Bertahan Carlos Baleba, Brighton Pasang Harga Tinggi
Hal tersebut bukan tanpa alasan, Chelsea saat ini tengah berambisi untuk membangun proyek jangka panjang dengan mengaet pemain-pemain muda.
Bahkan, sebelumnya Chelsea telah mendatangkan beberapa pemain muda dengan nilai transfer fantastis, seperti Joao pedro seharga Rp 1,1 trilun dan Jamie Gittens seharga Rp 973 miliar.
Secara performa, Garnacho memang punya modal yang kuat untuk menjadi senjata baru The Blues.
Musim 2024/2025 menjadi salah satu musim terbaiknya, di mana Garnacho mencatatkan 11 gol dan 10 assist dari 58 penampilan.
Baca juga: Xavi Simons Tak Lagi Ikut Latihan Leipzig, Fokus Total ke Chelsea
| Preview Big Match Manchester City Vs Everton Matchday 8 Premier League, Key Player The Toffees Absen |
|
|---|
| Jadwal Pertandingan Matchday 8 Liga Inggris 25/26: Super Big Match Liverpool Vs Manchester United |
|
|---|
| Update Hasil Liga Inggris Pekan ke-7: Manchester United, City, Arsenal-Chelsea Pesta, Liverpool Apes |
|
|---|
| Jadwal Liga Inggris Malam Ini: Everton Vs Crystal Palace hingga Brentford vs Manchester City |
|
|---|
| Hasil Liga Inggris, Klasemen-Jadwal Pekan 6: Manchester United Untung, Liverpool Siaga, Arsenal Apes |
|
|---|