Bursa Transfer Persija Jakarta
4 Rumor Transfer Mengerikan The Big Durian, Persija Borong Bintang Naturalisasi hingga Grade A
Inilah update rumor bursa transfer Persija Jakarta, Sabtu (14/6/2025), jelang Liga 1 musim 2025-2026.
Penulis: Laila N
Editor: Lailatun Niqmah
Pemain berusia 30 tahun itu menempati posisi gelandang bertahan, dan saat ini memiliki nilai pasar 17,38 miliar (per 14 Juni 2025).
Saat ini, Thom Haye membela klub Belanda, Almere City, di mana kontrak pemain berjuluk Professor itu akan berakhir 30 Juni 2025.
Selama di Almere City, Thom Haye telah mengikuti 30 pertandingan, dan menyumbang 2 assist dari 2.094 menit bermain.
Sementara itu, melihat karier di timnas, Thom Haye memulainya dari Timnas U-15 Belanda, di mana ia main dalam 5 pertandingan, 348 menit bermain.
Thom Haye kemudian berpartisipasi pada Timnas U-16 Belanda dan ikut dalam 6 pertandingan, 424 menit bermain.
Selain itu, Thom Haye juga gabung Belanda kelompok U-19, U-20, dan U-21, sebelum akhirnya menjadi WNI dan gabung Timnas Indonesia.
Di Timnas Indonesia, Thom Haye main di Kualifikasi Piala Dunia 2026, sejak era Shin Tae-yong hingga saat ini.
Pada ajang ini, Thom Haye mencatat 13 pertandingan, 2 gol, 2 assist, dan 907 menit bermain.
Statistik Berdasarkan Klub
SC Heerenveen: 86 pertandingan, 7 gol, 13 assist, 17 kartu kuning, 1 kartu merah langsung, 7.304 menit bermain.
AZ Alkmaar: 73 pertandingan, 2 gol, 5 assist, 11 kartu kuning, 4.101 menit bermain.
Willem II Tilburg: 71 pertandingan, 5 gol, 4 assist, 9 kartu kuning, 16 menit bermain
NAC Breda: 69 pertandingan, 8 gol, 16 assist, 16 kartu kuning, 6.047 menit bermain
AZ Alkmaar U21: 56 pertandingan, 13 gol, 8 assist, 4 kartu kuning, 4.237 menit bermain
Almere City FC: 30 pertandingan, 2 assist, 7 kartu kuning, 2.094 menit bermain
Sumber: TribunWow.com
| Persija Jakarta Mau? Putra Daerah Multifungsi Lagi Naik Daun di Liga 2 Championship, Mirip Aliyudin |
|
|---|
| Sinyal Hot Transfer Persija di Putaran ke-2 Tercium: 2 Pilar Timnas Dilirik, 1 Kans Diserobot Persib |
|
|---|
| Persija Jakarta Serobot Mantan Persib Bandung Label Timnas Indonesia, Bobotoh Ikhlas? Jakmania Cek |
|
|---|
| Gerak Sat Set Transfer Persija di Paruh Musim Tercium: Berlian Milik Dewa United Berpotensi Dibajak |
|
|---|
| Persija Jakarta Buntung? Pemain Buangan Justru jadi Young Player of the Month Super League 2025/2026 |
|
|---|