Liga 1
Persis Solo Masih Minat? Bekas Incaran OTW Habis Kontrak di Persija Jakarta, Pasoepati Cek Sosoknya
Persis Solo masih minat? Ada bekas incaran yang kontraknya OTW habis di Persija Jakarta.
Penulis: Yonatan Krisna Halman Tri Santosa
Editor: Tiffany Marantika Dewi
Itu berarti, Persis Solo bisa memanfaatkan momentum itu untuk mendatangkan Marko Simic di awal musim 2205/2026.
Sebagai informasi, Marko Simic adalah pemain yang cukup berjasa buat Persija Jakarta dan berhasil mencatatkan kisah indah.
Satu di antaranya menghantarkan Persija Jakarta meraih trofi Liga 1 dan Piala Indonesia pada musim 2017/2018.
Ia juga meraih gelar top skor saat memperkuat Persija Jakarta di Liga 1 2018/2019.
Namun, Persis Solo harus waspada jika ingin mendatangkan Marko Simic di awal musim 2025/2026.
Mengingat usia Marko Simic mulai menua dan peformanya menurun di musim 2024/2025.
Patut dinantikan, apakah klub kebanggaan Pasoepati tersebut tertarik mendatangkan Marko Simic di awal musim 2025/2026.
Baca juga: Muak Persebaya Surabaya Dibuat Malu Persis Solo, 2 Nama Semakin Digaungkan Bonek untuk Angkat Kaki
Statistik Marko Simic di Persija Jakarta
2017/2018
- AFC Cup: 7 laga/603 menit bermain (9 gol dan 0 assist)
- Liga 1: 30 laga/2.619 menit bermain (18 gol dan 2 assist)
2018/2019
- AFC Champions League Qualification: 2 laga/210 menit bermain (1 gol dan 0 assist)
- Piala Indonesia: 4 laga/360 menit bermain
- Liga 1: 32 laga/2.795 menit bermain (28 gol dan dua assist)
2019/2020
- Liga 1: 2 laga/180 menit bermain (1 gol)
2021/2022
- Piala Menpora: 7 laga/596 menit bermain (2 gol)
- Liga 1: 27 laga/2.085 menit bermain (14 gol dan 2 assist)
2023/2024
- Liga 1: 27 laga/1.459 menit bermain (11 gol dan 1 assist
2024/2025
- Piala Presiden: 3 laga/180 menit bermain
- Liga 1: 18 laga/1.022 menit bermain (5 gol dan 1 assist)*
*Masih bisa bertambah