Breaking News:

Bursa Transfer Liga 1

Rekap Transfer Minggu 5 Januari 2025: Bali United Komplit, Semen Padang Dapat 3, Persija Bergerak?

Di saat Semen Padang dan Bali United berhasil mendatangkan pemain baru, Persija Jakarta disinyalir tinggal menanti waktu saja.

Penulis: Aulia Majid
Editor: auliamajd
Instagram/semenpadangfcid, baliunitedfc, persija
Kolase foto tiga tim Liga 1 2024, Bali United (kiri), Semen Padang (tengah), dan Persija Jakarta (kanan). Di saat Semen Padang dan Bali United berhasil mendatangkan pemain baru, Persija Jakarta disinyalir tinggal menanti waktu saja. 

TRIBUNWOW.COM - Dua tim Liga 1 2024, yakni Bali United dan Semen Padang yang mulai bergerak mendatangkan pemain baru untuk putaran kedua kans disusul oleh Persija Jakarta.

Hingga Minggu, 5 Januari 2025 ini Semen Padang dan Bali United menjadi dua tim terbaru yang merekrut pemain baru untuk mengarungi putaran kedua Liga 1 2024.

Berbeda dengan Semen Padang dan Bali United, Persija Jakarta masih dikaitkan dengan sebatas rumor saja jelang paruh musim 2024/2025 ini.

Baca juga: Jadwal Berat Persib Bandung di Januari: Persebaya Siap Jagokan Bali United, PSBS Biak, Dewa & Arema

Dirangkum TribunWow.com, berikut rekap transfer yang melibatkan Bali United, Semen Padang, dan Persija Jakarta jelang putaran kedua Liga 1 2024:

Bali United Lengkapi Slot Asingnya

Bali United yang cuma memakai tujuh pemain asing di putaran pertama Liga 1 2024 lalu kini terpantau sudah melengkapi slotnya.

Melansir dari unggahan Instagram @baliunitedfc pada Minggu (5/1), tampak Bali United memperkenalkan sosok asing anyar bernama Boris Kopitovic untuk menjadi striker baru Serdadu Tridatu.

"The wait is over. Our new player from Montenegro Boris Kopitovic Swasti Prapta @kopi_9," tulis Bali United.

Sebelum bergabung dengan Bali United, Boris Kopitovic merupakan juru gedor dari klub Singapura, Tampines Rovers.

Dari 20 laga di Liga Singapura, Boris Kopitovic yang berpostur 1,89 meter tersebut sudah mencetak 16 gol dan enam assist sekaligus mencuri minat Bali United.

Kini, kedatangan Boris Kopitovic ke Bali United berhasil melengkapi slot asing dari Serdadu Tridatu menjadi delapan orang.

Sebelumnya, slot asing Bali United diperkuat oleh Adilson Maringa, Elias Dolah, Brandon Wilson, Mitsuru Maruoka, Kenzo Nambu, Everton Nascimento, dan Privat Mbarga pada putaran pertama Liga 1 2024.

 

 

Baca juga: Sosok Bruno Gomes: Bomber yang Semakin Dekat ke Semen Padang, Masih Mending Kenneth Ngwoke?

Semen Padang Kedatangan Gerbong Portugal

Sumber: TribunWow.com
Halaman 1/3
Tags:
Bali UnitedSemen PadangPersija JakartaLiga 1 2024Pablo AndradeYandi SofyanBoris Kopitovic
Rekomendasi untuk Anda
ANDA MUNGKIN MENYUKAI

BERITA TERKINI

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved