Profil
3 Profil Bintang Persik Kediri yang Kans Repotkan PSIS Semarang
Segera bertemu dengan PSIS Semarang, Persik Kediri siap turunkun 3 pemain andalannya untuk menang. Cek profil dan statistik mereka berikut ini.
Penulis: Magang TribunWow
Editor: Tiffany Marantika Dewi
Ze Valente resmi bergabung dengan klub berjuluk Macan Putih pada 20 November 2023.
Sejak kedatangannya, ia menunjukkan kontribusi signifikan di Liga 1 musim 2024/2025.
Dalam 10 pertandingan Liga 1 tahun ini yang telah ia jalani, ia mencatatkan 3 gol, 1 assist, dan menerima 2 kartu kuning.
Sebagai gelandang serang yang kreatif, Ze Valente diharapkan terus menjadi penggerak utama permainan Persik Kediri serta membawa tim meraih prestasi di kompetisi domestik.
Biodata Ze Valente
Nama lengkap : Jose Pedro Magalhaes Valente
Tanggal lahir / Umur : 14 Mei 1994 (30 tahun)
Tempat kelahiran : Paredes
Tinggi : 1,80 m
Kewaraganegaraan : Portugal
Posisi : Gelandang serang
Kaki dominan : Kiri
Agen pemain : FGA
Klub saat ini : Persik Kediri
Bergabung : 1 Juli 2024
Kontrak berakhir : -
Harga pasaran saat ini : Rp 5,65 miliar
Catatan Statistik di Persik Kediri
Bergabung sejak 1 Juli 2024: 25 pertandingan, 4 gol, 6 assist, dan 2.114 menit bermain.
Baca juga: Ezra Walian Sungkan Lawan sang Mantan: Cuma Catat 1 Shot ke Persib, Rekor Kandang Persik Masih Miris
3. Ezra Walian
Ezra Harm Ruud Walian, yang akrab disapa Ezra Walian, adalah pesepak bola profesional kelahiran Amsterdam, Belanda, pada 22 Oktober 1997.
Dengan tinggi badan 1,85 meter, Ezra dikenal sebagai pemain multiposisi yang mampu bermain sebagai winger, gelandang, maupun striker, berkat kaki kanannya yang kuat.
Ezra mengawali karier sepak bola di akademi klub-klub Belanda seperti FC VVC, HFC Haarlem, AZ Alkmaar, dan Ajax.
Pada 2012, ia dipromosikan ke skuad utama Ajax, di mana ia berseragam selama kurang lebih empat tahun.
Ezra juga sempat bergabung dengan Almere City, dan sempat dipinjamkan ke RKC Waalwijk .
Ezra memilih untuk melanjutkan karier di Liga Indonesia pada September 2019 dengan bergabung ke PSM Makassar, klub pertamanya di Indonesia.
Dua tahun kemudian, pada 2021, ia pindah ke Persib Bandung dan sukses mencetak 7 gol dan memberikan 7 assist dalam 88 pertandingan.
Pada 24 Juli 2024, ia resmi bergabung dengan Persik Kediri untuk mengarungi Liga 1 musim 2024/2025.
Dalam 10 pertandingan bersama Persik Kediri, ia baru mencatatkan 1 gol dan 2 assist.
Sebagai pemain serbabisa dengan pengalaman internasional, Ezra Walian diharapkan dapat memberikan kontribusi maksimal bagi Persik Kediri di sisa musim ini.
Biodata Ezra Walian
Nama : Ezra Harm Ruud Walian
Tanggal lahir : 22 Oktober 1997 (27)
Tempat kelahiran : Amsterdam, Belanda
Tinggi : 1,85 meter
Kewarganegaraan : Indonesia-Belanda
Posisi : Penyerang - Sayap Kiri
Kaki dominan : Kanan
Klub Saat Ini : Persik Kediri
Agen pemain : -
Bergabung : 24 Juli 2024
Kontrak berakhir : 2026
Harga pasaran saat ini : Rp4,78 miliar
Catatan Statistik di Persik Kediri
Bergabung sejak 24 Juli 2024: 10 pertandingan, 1 gol, 2 assist, dan 807 menit bermain.
(TribunWow.com/Peserta Magang dari Universitas Muhammadiyah Surakarta/Alya Ramadhani 'Abidah)
Baca Berita Menarik Lainnya di Google News
Sumber: TribunWow.com
| Gacornya Maxwell Souza yang Cetak Hatrick saat Persija Jakarta Bantai PSBS Biak, Ini Profilnya |
|
|---|
| Sosok Mantan Pelatih Timnas Indonesia yang Kabarnya Dibidik Raksasa Eredivisie pasca-ditendang PSSI |
|
|---|
| Profil Eks Persib Bandung & Idola Bobotoh yang Dapat Kartu Merah di Laga PSIM Yogyakarta Vs Persik |
|
|---|
| Sosok Rp 2,17 Miliar Target Lama Persib Bandung Bisa Jadi Opsi Pengganti Adam Przybek, Bobotoh Cek |
|
|---|
| Profil Pelatih Arema FC yang Kans Digoda Klub Liga Brasil, Masihkah Setia dengan Singo Edan? |
|
|---|