Breaking News:

Timnas Indonesia Vs Jepang

Bawa Fotografer Pribadi ke Timnas Indonesia, Hasil Jepretan Tulisan Tato Kevin Diks Buat Fans Salfok

Jepretan tulisan tato dari Kevin Diks yang berasal dari fotografer pribadinya tersebut tengah membuat fans Timnas Indonesia jadi salah fokus.

Penulis: Aulia Majid
Editor: auliamajd
Instagram/kevindiks2
Potret tiga penggawa Timnas Indonesia, Jay Idzes (kiri), Ragnar Oratmangoen (tengah), dan Kevin Diks (kanan) saat menjalani latihan jelang melawan Jepang, Selasa (12/11). Jepretan tulisan tato dari Kevin Diks yang berasal dari fotografer pribadinya tersebut tengah membuat fans Timnas Indonesia jadi salah fokus. 

TRIBUNWOW.COM - Kevin Diks yang terpantau membawa fotografer pribadi sesaat setelah bergabung ke sesi latihan Timnas Indonesia ternyata membuat para fans jadi salah fokus, khususnya kepada tato dari bek FC Copenhagen tersebut.

Kevin Diks sendiri sudah tiba di Jakarta pada Selasa (12/11) lalu dan langsung disambut beberapa tokoh dari Timnas Indonesia seperti Shin Tae-yong hingga Maarten Paes.

Bergabungnya Kevin Diks ke Timnas Indonesia tersebut bakal menjadi angin segar untuk melawan Jepang, mengingat Mees Hilgers harus absen karena fokus pemulihan cedera di Belanda.

Baca juga: Respons Mees Hilgers saat Kevin Diks Bergabung ke Latihan Timnas Indonesia, Fans Garuda Jadi Trenyuh

Tak lama setelah tiba di Jakarta, Kevin Diks terpantau langsung mengikuti sesi latihan Timnas Indonesia.

Lewat unggahan Instagram @kevindiks2 pada Selasa (12/11), tampak Kevin Diks sudah memakai seragam latihan Timnas Indonesia dalam sesi latihan yang digelar di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta.

Menariknya, Kevin Diks ternyata membawa fotografer pribadi untuk mengabadikan momennya saat membela Timnas Indonesia di jeda internasional November ini.

Sosok bernama Gaston Szerman yang merupakan fotografer resmi dari FC Copenhagen tersebut ikut membantu memfoto aksi-aksi Kevin Diks di Timnas Indonesia.

Beberapa hasil jepretan Gaston Szerman terkait aksi pemain terbaru Timnas Indonesia tersebut pun sudah diunggah lewat Instagram pribadi Kevin Diks.

Di sisi lain, fans Timnas Indonesia ternyata dibuat salah fokus dengan hasil jepretan fotografer pribadi dari Kevin Diks.

Aksi pemain terbaru Timnas Indonesia, Kevin Diks yang sudah berlatih bersama jelang melawan Jepang, Selasa (12/11).
Aksi pemain terbaru Timnas Indonesia, Kevin Diks yang sudah berlatih bersama jelang melawan Jepang, Selasa (12/11). (Instagram/kevindiks2)

Baca juga: Psywar Striker Jepang Jelang Hadapi Timnas Indonesia, Tak Gentar dengan Atmosfer GBK & Ungkit Ini

Pasalnya, ada satu foto yang memamerkan tulisan tato Kevin Diks yang sedang berlatih bersama Timnas Indonesia.

Tak sedikit warganet dan fans Timnas Indonesia yang menyorot tato Kevin Diks yang seolah bertuliskan "Keluarga" tersebut.

"Wait, itu tulisan tatonya "KELUARGA" ?," tulis akun @guruh0***.

"I can see ur tatto ,"Keluarga"," unggah akun @heviyln***.

"Tyt tato ditangan tulisan "keluarga"," ujar akun @eleanorr***.

"Tatoo said: KELUARGA," tutur akun @maldinida***.

Sumber: TribunWow.com
Halaman 1/2
Tags:
Timnas IndonesiaKevin DiksKualifikasi Piala Dunia 2026JepangFC Copenhagen
Rekomendasi untuk Anda
ANDA MUNGKIN MENYUKAI

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved