Profil
3 Pemain Timnas U22 Indonesia yang Kans Bersinar di Piala AFF 2024: Ada Pilar Persija, PSS & Persis
Inilah sosok 3 pemain Timnas U-22 Indonesia yang akan bersinar di Piala AFF 2024.
Penulis: Magang TribunWow
Editor: Lailatun Niqmah
TRIBUNWOW.COM - Mengenal sosok tiga pemain Timnas U-22 Indonesia yang berpotensi akan bersinar di Piala AFF 2024.
Diketahui, pelatih Shin Tae-yong telah memilih beberapa pemain Timnas U-22 Indonesia yang akan digunakan dalam pertandingan Piala AFF 2024 mendatang.
Pada pertandingan tersebut, Timnas Indonesia akan menghadapi Myanmar, Laos, Vietnam, dan Filipina.
Baca juga: Media Malaysia Puji Shin Tae-yong yang Panggil Timnas U-22 Indonesia untuk ASEAN Cup 2024
Piala AFF 2024 diketahui akan dijadwalkan pada 8 Desember 2024-5 Januari 2025 mendatang.
Hal tersebut dibenarkan oleh Shin Tae-yong ketika hadir dalam pameran Trophy Tour Asean Championship atau Piala AFF 2024 di FX Sudirman pada Sabtu (2/11/2024).
Baca juga: Nyaris Mustahil, Ini Prediksi Peringkat & Torehan Poin Timnas Indonesia di FIFA Jika Bungkam Jepang
Pada Piala AFF 2024, Shin Tae-yong tidak akan mengambil pemain yang memiliki nilai pasar tinggi.
Justru, pelatih Shin Tae-yong malah mengandalkan pemain dari Timnas U-22 Indonesia.
Selain berisikan pemain lokal, Timnas U-22 Indonesia ini memiliki 20 pemain yang memiliki ratan usia 22,6 tahun.
Dari 20 pemain Timnas U-22 Indonesia, terdapat 3 pemain yang kans bersinar di Piala AFF 2024.
Ketiga pemain tersebut, diketahui merupakan pemain andalan atau pilar di klubnya masing-masing.
Selain itu, mereka bertiga juga merupakan pemain yang sering dipanggil untuk membela Timnas Indonesia dari berbagai usia.
Lantas, siapa sajakah sosok ketiga pemain yang akan bersinar di Piala AFF 2024?
1. Dony Tri
Dony Tri Pamungkas atau kerap disapa dengan Dony Tri merupakan pemain sepak bola kelahiran Boyolali pada 11 Januari 2005.
Dony Tri baru menginjak usia 19 tahun.
Memiliki tinggi 1,78 meter, Dony Tri berposisi sebagai winger dengan kaki dominan kiri.
Sumber: TribunWow.com
| Profil Westherley Garcia, Bek Asing Borneo FC Tak Tergantikan di Super League 2025/2026 |
|
|---|
| Profil Frank de Boer: Nama Besarnya Dikaitkan dengan Timnas Indonesia karena Sosok Penting Ini |
|
|---|
| Sosok Tumpuan Bali United yang Selalu Jadi Starter di Super League 2025/2026. Ini Kontribusinya |
|
|---|
| Profil Bestie Patrick Kluivert di Barcelona Opsi Mentereng Latih Timnas Indonesia, Kenyang Gelar |
|
|---|
| Persija Jakarta Tak Salah Rekrut, Sosok Pemain Asing Divisi 3 Musim Lalu Mampu Tunjukkan Skillnya |
|
|---|