Profil
Sosok Septian Bagaskara: Statusnya Cuma Pelapis di Dewa United, tapi Potensi Buat PSM Bernasib Miris
Septian Bagaskara, sering jadi pemain lapis kedua di Dewa United, akan tetapi berpotensi bikin PSM Makassar bernasib miris.
Penulis: ElfanNugg
Editor: Rekarinta Vintoko
Lantas siapakah sosok Septian Bagaskara?
Septian Satria Bagaskara merupakan pesepakbola profesional kelahiran Kediri pada 26 September 1997, kini ia berusia 26 tahun
Memiliki postur tubuh mumpuni dengan tinggi 1,83 meter, Septian Bagaskara bermain sebagai penyerang.
Septian Bagaskara mengawali karier sepak bolanya dengan bergabung Persidekap pada tahun 2015.
Saat tahun yang sama juga, Septian Bagaskara pernah mengemban ilmu di Manchester United Soccer School Indonesia.
Baca juga: Peringatan Darurat Bojan Hodak: Bobotoh Mulai Ragu dengan Persib Bandung, 3 Tokoh Anyar Kena Senggol
Karier profesional pertama Septian Bagaskara berlangsung saat dirinya memperkuat Persik Kediri pada musim 2016/2017.
Namun, kala itu nasib Septian masih terbilang sulit lantaran ia sempat dipinjamkan oleh Persik Kediri ke Persekat saat pertengahan musim 2017/2018.
Memperkuat Persik kediri selama tiga musim, Septian Bagaskara berhasil mencatatkan torehan apik dengan tujuh gol dari 29 pertandingan.
Kemudian, Septian Bagaskara berpindah ke RANS FC saat musim 2022/2023.
Saat membela RANS FC, Septian tampil memukau dengan statistik enam gol dari 34 penampilan.
Pada musim 2023/2024, Septian Bagaskara memutuskan untuk memperkuat Dewa United.
Berkat penampilan menawannya bersama Dewa United, Septian Bagaskara dipertahankan oleh Tangsel Warrior dengan perpanjangan kontrak hingga 2025.
Hingga kini, bersama Dewa United Septian telah mengantongi tiga gol dari 22 pertandingan.
Di sisi lain, Septian Bagaskara sempat memperkuat timnas Indonesia kelompok usia hingga senior.
Meski belum mencatatkan statistik, akan tetapi bekal pengalamannya saat berlatih di timnas Indonesia dapat jadi kekuatan saat memperkuat kedalaman klubnya.
| 2 Profil Pemain Termahal Persis Solo Vs PSIM Yogyakarta: 1 Belum Pernah Berkeringat di Super League |
|
|---|
| Sosok Eks Persib Bandung yang Diminta Diparkir oleh BCS Jelang PSS Sleman Vs Barito Putera |
|
|---|
| Sosok Gelandang Rp4,78 Miliar Arema FC yang Jadi Korban setelah Pecundangi Semen Padang |
|
|---|
| Profil Berlian Rp1,74 Miliar yang Diganjar Kartu Merah di Laga Persijap Vs Malut United |
|
|---|
| Sosok Rp1,74 Miliar: Idola Aremania yang Kans Comeback ke Arema FC di Putaran Kedua |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wow/foto/bank/originals/Fotonya-Septian-Bagaskara.jpg)