Liga 1
Sempat Disayangi Pasoepati, Milomir Seslija Kini Beri 3 Kekalahan Beruntun Persis Solo, Ini Katanya
Tiga kekalahan dirasakan oleh Persis Solo dari tiga laga yang dijalani di Liga 1 2024/2025.
Editor: Rekarinta Vintoko
“Kami mencoba memulai dengan pertandingan bertahan dan kami akhirnya mencetak gol, tetapi mereka akhirnya membalas dua gol,” ucapnya.
“Setelah itu tidak mudah menerka apa yang akan terjadi setelah itu. Tetapi ini memang pertandingan yang bagus, tapi kami tidak mendapatkan poin.”
Pelatih berusia 60 tahun tersebut mengaku bahwa sebenarnya pemainnya sudah tampil bagus.
Akan tetapi, para pemain banyak melakukan kesalahan.
Untuk itu, akhirnya Persis harus mengakui keunggulan Persija.
Menurutnya, penyebab kekalahan Persis ini karena kesalahan yang dibuat para pemainnya sendiri.
Baca juga: Bukan Elkan Baggott, Shin Tae-yong akan Panggil Bek Liga 1 Pengganti Jordi Amat dan Justin Hubner
Namun, ia mengaku tak ingin menyalahkan mereka, karena para pemain dinilai telah bekerja keras.
“Pemain kita memang ada masalah teknik,” kata Milomir.
“Pemain melakukan banyak kesalahan individu, tapi saya tak menyalahkan mereka,” jelasnya.
“Di mana harusnya mereka mendribel tapi mereka melakukan sebaliknya, pemain juga harusnya passing, tapi malah melakukan sebaliknya, jadi teknik dan taktik yang jadi masalah pertandingan hari ini,” tuturnya.
Sementara itu, pemain So Yamamoto mengatakan bahwa Persis memang banyak melakukan kesalahan.
Ia bahkan menyebut seharusnya Persisbisa mendapatkan poin dalam laga melawan Persija ini.
Setidaknya Persis bisa mendapatkan satu poin karena mereka tampil menekan dan menciptakan banyak peluang.
Akan tetapi, akhirnya mereka menelan kekalahan.
“Pertandingan bagus, harusnya kita dapat satu poin karena peluang banyak, tapi ya selamat buat Persija,” kata Sho Yamamoto. (*)
Artikel ini telah tayang di BolaSport.com dengan judul Kembali Merana, Pelatih Persis Beberkan Penyebab Kekalahan dari Persija
Sumber: BolaSport.com
| Persija Jakarta Vs Arema FC: Launching Skuad, Jadwal hingga Pemain Macan Kemayoran Disebut Absen | 
				      										 
												      	 |  
				    
|---|
| Daftar 35 Pemain Malut United setelah Resmi Launching, Pelatih Hendri Susilo Pakai 8 Legiun Asing | 
				      										 
												      	 |  
				    
|---|
| Daftar Klub di Super League yang Miliki 9 Pemain Asing untuk Musim Depan, Terbaru Arema FC | 
				      										 
												      	 |  
				    
|---|
| Tambah Struick, Ini Daftar 7 Pemain Eksplosif di Lini Serang Dewa United yang Jadi Ancaman Lawan | 
				      										 
												      	 |  
				    
|---|
| 3 Tim di Super League akan Diisi Kakak Beradik, Madura United yang Siap Resmikan Pemain Asing ke-9 | 
				      										 
												      	 |  
				    
|---|