Timnas Indonesia
Profil Yeom Ki-hun, Calon Pelatih Striker Timnas Indonesia, Eks Anak Asuh Shin Tae-yong
Yeom Ki-hun akan membantu pelatih utama Shin Tae-yong dalam mengasah lini depan Timnas Indonesia.
Editor: Elfan Fajar Nugroho
TRIBUNWOW.COM - Timnas Indonesia akan kedatangan sosok penting jelang ronde ketiga babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Sosok yang dimaksut adalah Yeom Ki-hun yang masuk dalam jajaran tim pelatih Timnas Indonesia, khususnya menjadi pelatih striker Skuad Garuda.
Yeom Ki-hun akan membantu pelatih utama Shin Tae-yong dalam mengasah lini depan Timnas Indonesia.
Tidak dipungkiri bahwa lini depan Timnas Indonesia masih memiliki persolan tersendiri.
Baca juga: Nasib Ronaldo Kwateh, Lama Tak Dipanggil Timnas Indonesia, kini akan Susul Asnawi di Liga Thailand
Kabar akan gabungnya Yeom Ki-hun ke Timnas Indonesia telah diberitakan oleh media asal Korea Selatan, Sports Chosun.
"Pelatih Yeom, yang meletakkan jabatannya di Suwon pada Mei lalu dan bekerja untuk akademi klub, akan bergabung dengan timnas Indonesia yang dipimpin Shin Tae-yong," tulis media tersebut.
Diketahui, Yeom Ki-hun ternyata pernah menjadi anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Korea Selatan.
Ia sendiri pernah merasakan atmosfer Stadion Utama Gelora Bung Karno ketika bermain di Piala Asia 2007.
Kala itu Yeom Ki-hun dkk berhasil mengalahkan Timnas Indonesia dengan skor tipis 1-0.
Tentu bukan tanpa alasan STY merekrut Yeom Ki-hun.
Mengingat striker Timnas Indonesia tampil kurang mengesankan saat kualifikasi Piala Dunia 2026 babak kedua.
Ragnar Oratmangoen dkk tampak sulit mencetak gol meski tampil gesit dan berhasil menembus lini pertahanan lawan.
Baca juga: Profil Ronaldo Kwateh: Aset Timnas Indonesia yang Bikin Muangthong United Serasa Madura United
Penyelesaian akhir menjadi PR bagi Timnas Indonesia untuk memasuki babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 mendatang.
Apalagi lawan-lawan yang dihadapi Timnas Indonesia sangat berat, seperti Australia, Cina, Arab Saudi hingga Jepang.
Sumber: TribunWow.com
| Jadwal Timnas U-22 Indonesia Laga Friendly Match Vs Mali: Ada Ivar Jenner hingga Mauro Zijlstra |
|
|---|
| Timnas Indonesia Pusing: Haye & Pattynama Disanksi Berat FIFA, Bobotoh Beri Respons Mencengangkan |
|
|---|
| Kabar Buruk Timnas Indonesia: Berlian Persib & Buriram Disanksi Berat FIFA, PSSI Ikut Kena Getahnya |
|
|---|
| BREAKING NEWS - 2 Pemain Naturalisasi Disanksi FIFA, Dilarang Bela Timnas Indonesia 4 Pertandingan |
|
|---|
| Daftar Pemain Timnas U-23 Indonesia untuk Laga Kontra Mali: Persib Bandung-Persija Sumbang 2 Nama |
|
|---|