Liga 1
Kontrak 5 Pemain PSIS Semarang Segera Expired: 3 Sosok di Luar Dugaan Potensi Out, Snex-Panser Cek
Kontrak lima pemain PSIS Semarang segera expired, 3 sosok di luar dugaan potensi out, Snex-Panser cek lisnya berikut ini.
Penulis: Adi Manggala Saputro
Editor: Lailatun Niqmah
TRIBUNWOW.COM - Kontrak lima pemain PSIS Semarang segera expired, 3 sosok di luar dugaan potensi out, Snex-Panser cek lisnya berikut ini.
Dilansir TribunWow.com, setidaknya, ada lima pemain PSIS Semarang yang saat ini kontraknya akan usai per 2024 mendatang.
Rata-rata, kontrak kelima pemain PSIS Semarang itu akan segera usai pada akhir musim 2023/2024 tepatnya per bulan Mei dan Juni 2024.
Di mana, tiga sosok di luar dugaan bisa saja out dari PSIS Semarang karena mendapatkan tawaran menggiurkan dari tim lain buah performa apiknya di musim ini.
Baca juga: PSIS Semarang Butuh Roh Serangan? Bintang Alumnus Persib Bandung-Arema FC Ini Bisa Jadi Opsi Menarik
Lantas, siapa saja kelima pemain PSIS Semarang tersebut?
Berikut ulasan selengkapnya:
1. Carlos Fortes (CF)
Striker asal Portugal, Carlos Fortes masuk ke dalam pemain yang kontraknya akan segera usai bersama PSIS Semarang.
Tercatat, di awal musim lalu, Carlos Fortes meneken kontrak baru bersama PSIS Semarang berdurasi satu musim sampai dengan 30 Juni 2024.
Praktis, Carlos Fortes bisa saja memutuskan untuk out dari PSIS Semarang jika dirinya tak segera mendapatkan sodoran kontrak baru dari manajemen.
Terlebih, di musim ini, Carlos Fortes tampil menawan dengan bukukan 10 gol dan 2 assist dari 19 pertandingan.
Jika PSIS Semarang tak lakukan langkah preventif, bukan menutup kemungkinan Carlos Fortes akan angkat kaki musim depan.
Baca juga: Bumi Jateng Gayeng Beda Misi: PSIS Semarang Kontras dari Persis, Persijap-PSCS Hidup Mati, 2 Pasrah
2. Wahyu Prasetyo (CB)
Sosok di luar dugaan kedua yang kontraknya expired bersama PSIS Semarang adalah Wahyu Prasetyo.
Tercatat, bek berjuluk Hulk tersebut kontraknya akan segera expired pada 31 Mei 2024.
Meski memiliki opsi dalam rilis klausulnya perpanjangan satu tahun, hal itu bukan jadi jaminan bagi PSIS Semarang untuk bisa mempertahankannya.
Mengingat, Wahyu Prasetyo bisa saja digoda oleh klub lain di Liga 1 buah konsistensi performanya di musim ini bersama PSIS Semarang.
Kapten PSIS Semarang itu mampu bukukan 21 pertandingan dengan catatkan 1 assist dari 1868 menit bermain.
Dengan hanya mengoleksi 3 kartu kuning dan menjadi pemain kedua PSIS Semarang dengan rataan pasing akurat terbanyak setelah Lucas Gama.
Wahyu Prasetyo mampu torehkan 69 passing sukses dengan tingkat presentase keberhasilan mencapai 85 persen.
Buah performa apiknya itu, Wahyu Prasetyo menjadi langganan dipanggil pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
Atas dasar itu, Wahyu Prasetyo berpotensi mendapatkan banjir tawaran dari klub Liga 1 lainnya pada bursa transfer awal musim mendatang.
Baca juga: 5 Anak Muda Orbitan Bernardo Tavares di PSM Makassar: Persebaya & PSIS Semarang Yakin Tak Tertarik?
3. Fredyan Wahyu (RB)
Bek kanan PSIS Semarang, Fredyan Wahyu, tak lama lagi kontraknya juga akan expired bersama Laskar Mahesa Jenar.
Kontrak Fredyan Wahyu bersama PSIS Semarang bakal segera usai pada akhir musim 2023/2024.
Pemain yang kerap disapa Ucil itu bakal berstatus bebas transfer jika manajemen PSIS Semarang tak memberikannya pembaharuan kontrak.
Selain berpotensi bebas transfer, Fredyan Wahyu yang tampil gemilang di musim 2023/2024 berpotensi kena goda kontestan lain di Liga 1.
Dasarnya, sudah barang pasti berkaitan dengan performa Ucil di sisi kanan pertahanan Laskar Mahesa Jenar.
Bek kanan kelahiran Boyolali itu sukses bukukan 1 gol dan 1 assist dari 17 pertandingannya bersama PSIS Semarang dengan torehan 1343 menit bermain.
Selain itu, Fredyan Wahyu juga sukses catatkan 47 passing sukses dengan tingkat akurasi mencapai 79 persen.
Atas dasar itu, maka, manajemen PSIS Semarang harus segera melakukan langkah preventif agar tak kehilangan jebolan Persis Solo itu musim depan.
Baca juga: Carlos Fortes Potensi Out dari PSIS Semarang? 3 Cikal Bakal Menyeruak, Snex-Panser Cek Sebabnya
4. Vitinho (RW)
Untuk pemain keempat yang kontraknya segera expired bersama PSIS Semarang ada winger asal Brasil, Vitinho.
Kontrak Vitinho bersama PSIS Semarang akan segera usai pada 30 Juni 2024 mendatang.
Meski begitu, Vitinho diprediksi tak akan diperpanjang oleh PSIS Semarang.
Faktor rentan cedera hingga performa yang tak kunjung melonjak membuat manajemen Laskar Mahesa Jenar diprediksi mempertimbangkan keberlangsungan kerjasamanya dengan Vitinho.
Tercatat, pemain kelahiran Rio de Janeiro itu baru bukukan 1 gol dan 3 assist dari 13 penampilannya.
Baca juga: Gilbert Agius Ubah PSIS Semarang Spesialis Pembunuh Raksasa: Persebaya, PSM-Persija Bertekuk Lutut
5. Delvin Rumbino (DMF)
Kelima ada gelandang jangkar supersub PSIS Semarang, Delvin Rumbino.
Kontrak Delvin Rumbino bakal segera usai pada 31 Mei 2024 mendatang.
Akan tetapi, Delvin Rumbino masih memiliki rilis klausul kontrak yang bisa diaktifkan yakni opsi kontrak untuk satu tahun lagi.
Bersama PSIS Semarang sejauh ini, Delvin Rumbino baru bukukan 1 assist dari 14 pertandingan dan 306 menit bermain.
Peran vitalnya sebagai supersub andalan PSIS Semarang diprediksi bakal membawa Delvin Rumbino dipertahankan Gilbert Agius sampai dengan musim depan.
Opsi Roh Serangan untuk PSIS Semarang
PSIS Semarang memang tampil onfire di musim ini dengan sukses bertengegr di posisi ke-4 klasemen sementara Liga 1 2023/2024.
Selain itu, rasio laga kandang PSIS Semarang di Stadion Jatidiri juga sulit untuk ditaklukan.
Terbukti, dari 12 laga kandang, PSIS Semarang hanya menelan kekalahan satu kali kontra Persib Bandung dengan skor 1-2.
Baca juga: Bumi Jateng Gayeng Beda Misi: PSIS Semarang Kontras dari Persis, Persijap-PSCS Hidup Mati, 2 Pasrah
Sementara, dua tim yang sukses curi poin di Stadion Jatidiri ada dua yakni Borneo FC dan terkini Madura United.
Praktis, 9 laga lainnya berhasil dibukukan PSIS Semarang dengan sapu bersih kemenangan.
Meski begitu, PSIS Semarang masih memiliki satu kelemahan di sektor tengah.
Kelemahan itu tak lain adalah tak adanya sosok playmaker yang tampil konsisten baik catat gol maupun assist.
Meski memiliki Septian David Maulana, akan tetapi, catatan statistik putra asli Semarang itu masih belum meyakinkan.
Tercatat, kapten PSIS Semarang itu baru bukukan 2 gol dan 2 assist untuk Laskar Mahesa Jenar dari 21 pertandingan.
Hal itu yang tentu saja jadi bahan evaluasi manajemen PSIS Semarang mengingat sosok playmaker adalah roh permainan yang bisa menentukan sebuah hasil laga.
Dan satu pemain yang layak dipertimbangkan adalah gelandang serang asal Mali, Makan Konate.
Makan Konate layak dipertimbangkan PSIS Semarang mengingat sosok Vitinho yang sejauh ini juga naik turun secara performa.
Ditelusuri TribunWow.com melalui akun Instagramnya, Makan Konate saat ini telah berstatus bebas transfer setelah dilepas oleh Barito Putera dan kini memilih untuk fokus menyongsong musim depan.
Pemain berusia 32 tahun itu menyebutkan dirinya akan kembali ke negaranya, Mali.
Ia juga menambahkan kondisinya kini semakin membaik setelah sempat alami cedera.
Tak lupa ucapan terima kasih juga ia berikan kepada Barito Putera yang telah memberikannya kesempatan untuk bergabung lagi.
"Terimaksih pak hasnur, management, pelatih, official supporter dan teman2 tim keluarga Banua selama 7 bulan sama barito , saya enjoy di sini sama bicanda sama kalian.
Tpi allah swt kasih reziki ini semua dr allah saya pulang dulu fokus recovery dan ketemu keluarga di mali.
Inshallh selama berapa lama lagi saya sudh fit dan saya fokus di musim baru. Sukses selalu buat tim barito putera, sampai jumpah lagi, wasaka," tulis Makan Konate.
Baca juga: 5 Anak Muda Orbitan Bernardo Tavares di PSM Makassar: Persebaya & PSIS Semarang Yakin Tak Tertarik?
Dengan kondisi itu, maka, PSIS Semarang bisa mendatangkan mantan pemain yang sukses bersama Persib Bandung dan Arema FC untuk musim depan.
Makan Konate bisa didatangkan PSIS Semarang dengan status bebas transfer.
Sebagaimana diketahui, Makan Konate pernah menorehkan prestasi menawan bersama Persib Bandung dan Arema FC.
Gelandang kelahiran Bamako Mali tersebut pernah memberikan gelar bergengsi Indonesia Super League (ISL) untuk Persib Bandung.
Dan juga ajang Piala Presiden 2019 untuk Arema FC.
(TribunWow.com/Adi Manggala S)
| Persija Jakarta Vs Arema FC: Launching Skuad, Jadwal hingga Pemain Macan Kemayoran Disebut Absen |
|
|---|
| Daftar 35 Pemain Malut United setelah Resmi Launching, Pelatih Hendri Susilo Pakai 8 Legiun Asing |
|
|---|
| Daftar Klub di Super League yang Miliki 9 Pemain Asing untuk Musim Depan, Terbaru Arema FC |
|
|---|
| Tambah Struick, Ini Daftar 7 Pemain Eksplosif di Lini Serang Dewa United yang Jadi Ancaman Lawan |
|
|---|
| 3 Tim di Super League akan Diisi Kakak Beradik, Madura United yang Siap Resmikan Pemain Asing ke-9 |
|
|---|