Breaking News:

Liga 1

Geliat Transfer PSIS Semarang: 2 Pemain Timnas U-17 Indonesia Kabarnya Bakal Gabung, Snex-Panser Cek

Dua pemain timnas U-17 Indonesia yang merapat ke PSIS Semarang pada bursa transfer putaran kedua Liga 1 2023/2024 sudah mulai terlihat.

Dok. PSSI via Kompas.com
Timnas U-17 Indonesia saat melakukan pemusatan latihan di Jerman demi mempersiapkan diri di Piala Dunia U-17 2023. Skuad Garuda sudah berada di Jerman sejak tanggal 18 September 2023. 

TRIBUNWOW.COM - PSIS Semarang kabarnya akan merekrut dua pemain Timnas U-17 Indonesia pada bursa transfer paruh musim Liga 1 2023/2024, Panser Biru-Snex cek sosoknya.

Dikutip dari BolaSport.com, ada dua nama yang kabarnya bakal merapat ke Mahesa Jenar, julukan PSIS Semarang, yakni Ikram Al Giffari dan Habil Akbar.

Meski demikian, Pihak PSIS Semarang hingga saat ini masih belum mengumumkan secara resmi pemain timnas U-17 Indonesia yang akan bergabung.

Baca juga: Sosok 2 Pemain Timnas U-17 Indonesia Sepakat Gabung PSIS Semarang: Ikram Al Giffari dan Habil Akbar

Meskipun demikian, sudah mulai ramai diperbincangkan siapa dua pemain timnas U-17 Indonesia yang akan merapat ke PSIS.

Pemain pertama timnas U-17 Indonesia yang akan segera merapat adalah Ikram Al Giffari.

Ikram Al Giffari merupakan kiper utama timnas U-17 Indonesia yang tampil di Piala Dunia U-17 2023.

Ikram Al Giffari kini memperkuat klub Liga 2 2023/2024, Semen Padang.

Pemain berusia 17 tahun itu hanya mempunyai kontrak satu musim bersama Semen Padang sejak 3 November 2022.

Disinyalir, PSIS bisa dengan mudah mendatangkan Ikram Al Giffari.

Sebab, finansial keuangan PSIS cukup kuat apabila harus menembus sisa kontrak Ikram Al Giffari dari Semen Padang.

Jika mendatangkan Ikram Al Giffari, maka PSIS harus melepas salah satu penjaga gawangnya di Liga 1 2023/2024.

PSIS kini sudah mempunyai empat kiper yakni Adi Satryo, M Rizky Darmawan, Syahrul Syamsuddin, dan Husein Al Fauzi.

Atau bisa saja Ikram Al Giffari didatangkan untuk mengisi pos penjaga gawang PSIS EPA untuk lebih mendapatkan jam terbang terlebih dahulu.

Baca juga: Persib Bandung Serius Minati Stefano Beltrame? Riwayat Cederanya Malah Mengkhawatirkan, Bobotoh Cek

Dilansir dari Tribun Jateng, rupanya Ikram Al Giffari bukan satu-satunya pemain timnas U-17 Indonesia yang akan bergabung.

Masih ada bek timnas U-17 Indonesia Habil Akbar yang kabarnya juga merapat ke PSIS.

Sumber: BolaSport.com
Halaman 1/4
Tags:
Liga 1PSIS SemarangTimnas U-17 IndonesiaPiala Dunia U-17Ikram Al GiffariHabil AkbarYoyok Sukawi
Rekomendasi untuk Anda
ANDA MUNGKIN MENYUKAI

BERITA TERKINI

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved