Liga 1
Sinyal Cuci Gudang Persib Bandung: Bali United Ikuti Jejak Persita-Persikabo, Tyronne Buat Gundah
Beberapa klub dikabarkan tengah menaruh minat kepada para pemain Persib Bandung jelang paruh kedua Liga 1 2023.
Editor: auliamajd
Baru merumput di Liga 1 Indonesia bersama Persib Bandung, Levy Madinda perlahan tapi pasti mampu mendongkrak performa Pangeran Biru hingga kini berada di peringkat ketiga klasemen sementara musim ini.
Namun, kontrak dari Levy Madinda yang bakal berakhir pada 31 Desember 2023 mendatang menjadi teka-teki, apakah pemain asal Gabon tersebut akan dilepas oleh Persib Bandung atau tidak.
Mengingat, sempat tersiar rumor bahwa Persib Bandung tengah mencoba mempertahankan Levy Madinda dengan mempermanenkannya dari Johor Darul Ta'zim.
Namun, apabila Levy Madinda dipertahankan, maka Persib Bandung berpotensi membuang Tyronne del Pino yang dikabarkan masih menjalani evaluasi lebih lanjut terkait kondisi fisiknya pasca cedera.
Terlebih, Tyronne del Pino juga terikat kontrak di Persib Bandung hingga akhir musim 2023/2024 ini.
Patut dinantikan siapa saja yang bakal dilepas oleh Persib Bandung di putaran kedua Liga 1 2023 mendatang.
(TribunWow.com/Aulia)
Baca berita Liga 1 lainnya