Berita Viral
Viral Gara-gara Obesitas, Keseharian Bayi di Bekasi Mengkhawatirkan, Kesulitan Berjalan dan Duduk
Begini keseharian bayi berusia 1 tahun di Bekasi yang viral di medsos karena mengalami obesitas.
Penulis: anung aulia malik
Editor: Lailatun Niqmah
TRIBUNWOW.COM - Bayi asal Kabupaten Bekasi, Jawa Barat bernama Kenziyang alias Kenzi kini tengah viral di media sosial (medsos) karena menderita obesitas.
Di usianya yang baru menginjak 1 tahun, Kenzi memiliki berat badan abnormal yakni 27 kilogram.
Dikutip TribunWow dari TribunJakarta, akibat berat badannya yang mencapai puluhan kilogram, Kenzi kesulitan untuk beraktivitas sehari-hari.
Baca juga: Kerja di Pos Polisi Tambora, Ini Sosok Viral Pelaku Pelecehan Seksual di Transjakarta
Untuk berjalan, Kenzi harus didorong menggunakan stroller atau troli.
Kenzi juga sulit mencari pakaian yang muat dipakai.
"Kalau baju kadang pakai baju bapaknya dia,orang bapaknya kecil," kata Pitriah (40) selaku ibu Kenzi, Selasa (21/2/2023).
Sang ibu juga mengeluh sulit mencari popok bayi yang bisa dipakai oleh Kenzi.
"Kalau pakai(popok bayi) buat tidur aja, karena susah nyarinya yang triple XL di Indomaret juga langka," ungkap Pitriah.
Menurut cerita sang ibu, Kenzi lahir pada Oktober tahun 2021 dengan bobot 4,5 kilogram.
Berat badan Kenzi terus meningkat secara drastis sejak memasuki usia enam bulan.
Diketahui sejak kecil Kenzi tidak bisa mendapatkan air susu ibu (ASI) karena kondisi kesehatan sang ibu.
Pada akhirnya Kenzi diberikan susu formula.
Tak hanya itu, karena keterbatasan uang, Kenzi juga kerap diberikan pengganti berupa susu kental manis.
Sehari-hari Kenzi juga kerap memakan cemilan kemasan.
Baca juga: Viral Balita Obesitas Kenzi di Bekasi Banjir Rasa Kasihan dari Netizen, Ini Kondisi Kesehatannya
Di medsos, khususnya di TikTok banyak ditemukan video-video menampilkan Kenzi sedang makan, minum hingga beraktivitas biasa.