Cerita Selebriti
Kekasih Nikita Mirzani Resmi Mualaf, Fitri Salhuteru Beri Sinyal soal Pernikahan, Ini Reaksi Antonio
Kekasih artis Nikita Mirzani, Marco Antonio Berenguel Dedola atau Antonio Dedola resmi menjadi mualaf.
Penulis: dian shinta mukti
Editor: Elfan Fajar Nugroho
TRIBUNWOW.COM - Kekasih artis Nikita Mirzani, Marco Antonio Berenguel Dedola atau Antonio Dedola resmi menjadi mualaf.
Kabar tersebut diketahui dari, unggahan sahabat Nikita Mirzani, Fitri Salhuteru.
Dilansir TribunWow.com dalam unggahan Fitri Salhuteru, Antonio Dedola terlihat menggunakan baju koko berwarna putih dan peci berwarna hitam saat mengucapkan dua kalimat syahadat.
Baca juga: Nikita Mirzani Anggap Venna Melinda Lebay soal Kasus KDRT dengan Ferry Irawan: Tonjok Diri Sendiri
Antonio Dedola tampak fasih saat mengucapkan dua kalimat syahadat.
Dalam unggahannya Fitri Salhuteru juga menyelipkan pesan untuk Antonio Dedola.
Fitri Salhuteru berharap Antonio menjadi pribadi yang lebih baik setelah memeluk agama islam.
"Semoga di keyakinan mu yang baru menjadikan mu Pribadi yang lebih baik lagi, semoga Allah selalu membimbing mu di jalan kebaikan," tulis Fitri Salhuteru melalui Instagram @fitri_salhuteru pada Senin (22/1/2023).
Tak hanya itu, Fitri Salhuteru juga berharap Antonio dapat menjadi imam yang baik untuk Nikita Mirzani.

"Doa ku, semoga kau berjodoh dengan nikita, menjadi kepala keluarga untuk nikita, menjadi contoh baik untuk anak anak niki,
serta menjadi imam yang baik untuk keluarga @nikitamirzanimawardi_172 #mualaf #alhamdulillah," tutur Fitri Salhuteru.
Dari caption yang ditulis Fitri Salhuteru, menjadi sinyal bahwa Nikita Mirzani diduga akan segera menikah dengan Antonio Dedola.
Baca juga: Bandingkan dengan Nikita Mirzani, Fitri Salhuteru Desak Dito Mahendra Datangi KPK: Harus Berani
Lebih lanjut, dari unggahan Fitri Salhuteru mendapatkan tanggapan dari Antonio Dedola.
Antonio mengcapkan terima kasih kepada Fitri Salhuteru.
Menurut Antonio, menjadi seorang mualaf adalah momen yang sangat spesial dan tak bisa ia lupakan seumur hidupnya.
"fitri_salhuteru Thank you so much for this amazing journey Ka Fitri and for being there for me too... it was a very special and unforgettable moment my life," tulis @toni_dedola.
(TribunWow.com/Dian Shinta)