Breaking News:

Timnas Indonesia

Nasibnya Bersama Timnas Indonesia Sempat di Ujung Tanduk, Shin Tae-yong Beri Isyarat Lanjut Berjuang

Nasib Shin Tae-yong bersama Timnas Indonesia sempat di ujung tanduk karena beberapa alasan.

Instagram @pssi @shintaeyong7777
Timnas Indonesia (kiri) dan Shin Tae-yong (kanan) pada postingan Instagram @pssi @shintaeyong7777. Shin Tae-yong butuh striker untuk Timnas Indonesia. 

Timnas Indonesia tetap lolos ke Piala Asia 2023 karena menjadi runner up Group A tepat di bawah Yordania.

“Sebelum datang ke Kuwait, ada perencanaan yakni menang dua kali dan sekali imbang. Mengincar hasil imbang melawan Yordania. Itulah rencana saya,” ungkap Shin Tae-yong.

“Saya tahu sangat penting, kami melakukan yang terbaik ketika partai pertama dalam turnamen seperti ini."

"Ketika melawan Kuwait, saya pikir anak-anak lakukan yang terbaik dan karena pertandingan pertama kami sangat baik, sisa dua laga berjalan lebih mulus."

"Kami lolos ke Piala Asia, semuanya sudah sesuai rencana,” katanya.

Shin Tae-yong (kiri) dan Selebrasi Rachmat Irianto (kanan) saat ia mencetak gol kedua Timnas Indonesia ke gawang Kuwait di laga Kualifikasi Piala Asia 2023, Rabu (8/6/2022). Timnas Indonesia menang dengan skor 2-1.
Shin Tae-yong (kiri) dan Selebrasi Rachmat Irianto (kanan) saat ia mencetak gol kedua Timnas Indonesia ke gawang Kuwait di laga Kualifikasi Piala Asia 2023, Rabu (8/6/2022). Timnas Indonesia menang dengan skor 2-1. (Instagram @pssi @shintaeyong7777)

Baca juga: Cuplikan Gol Timnas Indonesia Vs Nepal: 7 Gol Tim Garuda Tanpa Balas, Asnawi Cemerlang, Witan Gacor

Asnawi Mangkualam Bungkam Kritikan Tajam

Bek sayap Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam berhasil turut serta dalam kemenangan besar skuad Garuda kala menghadapi Nepal di laga pamungkas Kualfikasi Piala Asia 2023 grup A.

Seperti diketahui, Timnas Indonesia berhasil menundukkan Nepal dengan skor telak 7-0 di Jaber Al-Ahmad International Stadium, Kuwait Rabu (15/6/2022) dini hari.

Meski tak catatkan namanya di papan skor, namun kontribusi nyata dari Asnawi Mangkualam di laga tersebut sangat nyata terlihat.

Sebanyak dua assist berhasil dicatatkan oleh Asnawi Mangkualam yang mampu berujung menjadi kreasi gol untuk Dimas Drajad (6') dan Witan Sulaeman (43').

Berkat dua assist tersebut, Asnawi Mangkualam akhirnya berhasil menjawab banyaknya kritikan yang mendera sebelumnya. 

Ia juga turut menjawab kritikan pedas yang mendera sebelumnya dengan memberikan jawaban menohok melalui Instagram pribadinya.

Dilansir TribunWow.com dari Instagram @asnawi_bhr, terlihat Asnawi mengungkapkan rasa unek-uneknya dengan memberikan jawabannya melalui caption yang tertera pada unggahannya saat merayakan selebrasi kelolosan Timnas Indonesia ke Piala Asia 2023, Rabu (15/6/2022).

Dalam caption yang tertera Asnawi menuliskan keluhan sekaligus sindiran untuk para netizen yang selama ini memberikan kritikan tajam padanya.

"Di remehkan oleh bangsa-nya sendiri," tulis @asnawi_bhr.

Buah kemenangan di laga pamungkas kontra Nepal dengan skor telak 7-0, Timnas Indonesia berhasil lolos dengan predikat runner up terbaik kedua di bawah Kyrgiztan dengan raihan 6 poin dari 3 laga.

Unggul selisih gol dari Thailand dan Malaysia.

(TribunWow.com)

Baca Berita Terkait

Sumber: TribunWow.com
Halaman 2/2
Tags:
Timnas IndonesiaShin Tae-yongKualifikasi Piala Asia 2023Piala Asia 2023
Rekomendasi untuk Anda
ANDA MUNGKIN MENYUKAI

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved