Breaking News:

Liga 1

Lihat Skill Calon Predator Persik Kediri: Pernah Satu Tim Bareng Neymar, Punya Gocekan-gocekan Maut

Persik Kediri kabarnya membidik penyerang asal Brasil, yakni Gica da Silva.

Penulis: Khistian Tauqid Ramadhaniswara
Editor: Atri Wahyu Mukti
Instagram @givasilva77
Giva da Silva calon penyerang Persik Kediri. Persik Kediri kabarnya membidik penyerang asal Brasil, yakni Gica da Silva. 

Patut dinantikan kebenaran dari Persik Kediri menggaet Giva da Silva.

Lihat videonya:

Baca juga: Melvin Platje Hampir Dipastikan Dilepas Bhayangkara FC, PSS Sleman, Persis Solo, Persik Minat?

Calon Penyerang Persik Kediri Pamer Pernah Satu Tim Bareng Neymar

Striker asal Brasil, Givanildo Pulgas da Silva dirumorkan gabung Persik Kediri.

Giva da Silva nantinya akan mengisi slot pemain asing yang dimiliki Persik Kediri.

Selain itu, Giva da Silva juga menggantikan peran penyerang Persik Kediri, yakni Youssef Ezzejjari yang hengkang.

Giva da Silva saat ini bermain untuk klub Serie D Liga Brasil yaitu Retro FC.

Baru sebatas rumor, para pendukung Persik Kediri yang tergabung dalam Persikmania langsung menyerbu Giva da Silva.

Tepatnya melalui unggahan terakhir Instagram pribadi @givasilva77 pada Sabtu (16/4/2022).

Giva da Silva mengunggah momen dirinya berseragam klub kasta tertinggi Liga Brasil yaitu Santos FC.

Tak disangka Giva da Silva pernah satu tim bersama pemain bintang Paris Saint Germain, yakni Neymar.

Terlihat Giva da Silva mencetak gol untuk Santos FC melalui sundulan.

Pada unggahan tersebut Giva da Silva menuliskan caption tentang pengalamannya memperkuat Santos FC.

"Untuk alasan pribadi kemarin saya akhirnya masuk ke sini sedikit, tetapi bahkan terlambat saya tidak bisa tidak memberi selamat kepada salah satu klub terpenting dalam karir saya!

Selamat kepada @santosfc untuk 110 tahun sejarah yang luar biasa! Dan kebanggaan yang tidak semua orang bisa miliki (8)!"

Sumber: TribunWow.com
Halaman 2/4
Tags:
Persik KediriNeymarLiga 1Youssef EzzejjariGiva da Silva
Rekomendasi untuk Anda
ANDA MUNGKIN MENYUKAI

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved