Breaking News:

Euro 2020

Jadwal EURO 2020 Inggris Vs Jerman, Manuel Neuer Ungkap Ambisinya Singkirkan The Three Lions

Setelah lolos dari babak penyisihan Grup F EURO 2020, Timnas Jerman sudah langsung dihadapkan dengan laga berat melawan Timnas Inggris.

Instagram/@dfb_team
Kiper Timnas Jerman Manuel Neuer. Jadwal EURO 2020 Inggris Vs Jerman, Manuel Neuer Ungkap Ambisinya Singkirkan The Three Lions 

TRIBUNWOW.COM - Setelah lolos dari babak penyisihan Grup F EURO 2020, Timnas Jerman sudah langsung dihadapkan dengan laga berat melawan Timnas Inggris.

Duel serasa final antara Inggris vs Jerman dijadwalkan akan berlangsung di Stadion Wembley, London, Inggris, Selasa (29/6/2021).

Menyusul hal itu, kiper timnas Jerman, Manuel Neuer mengaku sangat menantikan laga kontra Inggris di babak 16 besar Euro 2020.

Tidak hanya itu, pemain yang juga mengawal gawang Bayern Munchen itu optimis bisa menjungkalkan The Three Lions dan melaju ke babak delapan besar.

Pemain Hungaria Adam Szalai mencetak gol ke gawang Timnas Jerman yang dikawal Manuer Neuer di Allianz Arena, Kamis (24/6/2021) pukul 02.00 WIB.
Pemain Hungaria Adam Szalai mencetak gol ke gawang Timnas Jerman yang dikawal Manuer Neuer di Allianz Arena, Kamis (24/6/2021) pukul 02.00 WIB. (UEFA.com)

Baca juga: EURO 2020: Reaksi Ali Daei setelah Rekor 109 Golnya Disamai oleh Bintang Portugal Ronaldo, Rela?

Baca juga: Fakta Unik di Balik 5 Gol Cristiano Ronaldo di EURO 2020, sang Top Skor dan Raja Penalti

Jerman memastikan langkah ke 16 besar Euro 2020 sebagai runner-up Grup F setelah bermain imbang dengan Hongaria pada laga pamungkas Grup F.

Laga Jerman melawan Hongaria yang berlangsung di Allianz Arena, Kamis (24/6/2021) dini hari WIB, berakhir sama kuat 2-2.

Hasil imbang itu membuat Jerman menempati peringkat kedua klasemen Grup F dengan koleksi empat poin.

Der Panzer, julukan timnas Jerman, lolos ke babak 16 besar Euro 2020 mendampingi Perancis yang berstatus juara Grup F.

Di sisi lain, Inggris lebih dulu memastikan tempat di 16 besar setelah menang 1-0 atas Republik Ceko pada laga terakhir Grup D, Rabu (23/6/2021).

Kemenangan atas Republik Ceko membuat Inggris lolos sebagai juara Grup D.

Berdasarkan bagan fase gugur, Inggris dan Jerman pun dipastikan bentrok di babak 16 besar Euro 2020.

Para anggota timnas Jerman pun sangat antusias dan menantikan pertandingan melawan Inggris di Stadion Wembley.

Baca juga: Tuai Kritik dari Suporternya, Inilah Makna Aksi Berlutut yang Dilakukan Timnas Inggris di EURO 2020

Baca juga: Jadwal EURO 2020 Inggris Vs Jerman, Joachim Loew Langsung Tebar Ancaman kepada Gareth Southgate

Manuel Neuer selaku kiper timnas Jerman sangat menantikan laga kontra Inggris di Stadion Wembley.

Dia mengungkapkan ambisi Der Panzer untuk tampil di final Euro 2020 yang juga akan digelar di stadion serupa.

"Kami lega bisa lolos sebagai runner-up grup, tentu saja itu menegangkan," kata Manuel Neuer dilansir dari Goal.

Sumber: Kompas.com
Halaman 1/2
Tags:
Euro 2020Piala Eropa 2020Timnas JermanManuel NeuerTimnas Italia
Rekomendasi untuk Anda
ANDA MUNGKIN MENYUKAI

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved