Euro 2020
Profil Timnas Belanda di EURO 2020: Mampukah Frank de Boer Bawa De Oranje Kembali Bersinar?
Timnas Belanda akhirnya kembali tampil di kompetisi kasta tertinggi Eropa setelah lolos ke Euro 2020.
Editor: Rekarinta Vintoko
TRIBUNWOW.COM - Timnas Belanda akhirnya kembali tampil di kompetisi kasta tertinggi Eropa setelah lolos ke Euro 2020.
Dalam beberapa tahun belakangan, Der Oranje sedang mengalami masa sulit setelah gagal lolos ke Euro 2016 dan Piala Dunia 2018.
Akan tetapi, bersama Frank de Boer, mereka mampu bangkit dan diharapkan bisa membuktikan bahwa Belanda masih tim elite di kawasan Eropa.
Baca juga: Jelang EURO 2020: Statistik Timnas Jerman Vs Latvia, Catat 15 Tendangan ke Gawang dan Cetak 7 Gol
Lantas, mampukah Belanda berbicara banyak di gelaran Piala Eropa tahun ini.
Profil Timnas Belanda di Euro 2020
Berada satu grup dengan Jerman di fase kualifikasi, Belanda yang kala itu masih dilatih Ronald Koeman berhasil lolos ke Euro 2020 setelah sukses menempati posisi runner-up dengan torehan 19 poin.
Catatan tersebut hanya kalah dari Jerman yang menempati podium utama di fase kualifikasi Piala Eropa Grup C dengan raihan 21 poin.
Kembalinya Belanda ke Piala Eropa tentu jadi angin segar setelah dalam 4 tahun terakhir gagal ke Euro 2016 dan Piala Dunia 2018.
Di Euro 2020 nanti, Belanda akan dipimpin Frank de Boer yang menggantikan Ronald Koeman setelah menerima pinangan dari Barcelona.
Melatih tim nasional menjadi tantangan tersendiri bagi de Boer yang sebelumnya hanya melatih klub seperti Ajax, Inter, Crystal Palace and Atlanta United.
Kembalinya Belanda ke Piala Eropa juga menjadi berkah bagi kapten mereka, Georgino Wijnaldum.
Baca juga: Profil Ben White, Bek Timnas Inggris di Euro 2020 yang Dipilih untuk Gantikan Trent Alexander
Wijnaldum meraih sukses di Liverpool, namun ia tak bisa membawa negaranya berprestasi karena kegagalan dalam beberapa tahun belakangan.
Maka dari itu, Euro 2020 akan jadi pembuktian bagi Wijnaldum untuk memberikan yang terbaik bagi Tanah Airnya mengingat ia juga sudah tak lagi muda.
Euro 2020 juga akan menjadi ajang pembuktian bagi bek muda milik Juventus, Matthijs de Ligt.
Tampil kurang bersinar di Italia musim ini, de Ligt ingin membuktikan kemampuannya di Piala Eropa setelah Virgil van Dijk masih absen akibat belum pulih dari cedera yang dialaminya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wow/foto/bank/originals/memphis-depay-di-timnas-belanda.jpg)