Ceita Selebriti
Video Klip Terbarunya Buat Nagita Slavina Menangis, BCL Ungkap Proses Pembuatan: Rekaman Sendiri Loh
Penyanyi Bunga Citra Lestari (BCL) mengeluarkan single baru yang didedikasikan untuk mendiang suaminya, Ashraf Sinclair, Minggu (19/7/2020).
Penulis: Noviana Primaresti
Editor: Ananda Putri Octaviani
TRIBUNWOW.COM - Penyanyi Bunga Citra Lestari (BCL) mengeluarkan single baru yang didedikasikan untuk mendiang suaminya, Ashraf Sinclair, Minggu (19/7/2020).
Lagu berjudul "12 Tahun Terindah" itu berhasil membuat pasangan artis Raffi Ahmad dan Nagita Slavina atau yang akrab dipanggil Gigi ikut bersedih.
Keduanya lalu berbincang dengan BCL melalui tayangan video untuk mengungkapkan dukungannya.
Dalam kesempatan itulah BCL menuturkan soal pembuatan video klip terbarunya yang ternyata dilakukan sendiri di rumah.
• Penuturan BCL pada Raffi dan Nagita soal Lagu Barunya: Deg-degan Banget Ini kayak Ngelahirin
• Nagita Slavina dan Raffi Ahmad Terharu Dengar Lagu Baru BCL: Kenyataannya Allah Sayang sama Ashraf
Peristiwa ini direkam dan ditayangkan dalam akun YouTube Rans Entertainment, Minggu (19/7/2020).
Gigi yang terbawa suasana saat menyaksikan tayangan video klip lagu BCL tersebut menangis sesenggukan.
Ia ikut bersedih membayangkan BCL dan putra tunggalnya, Noah, yang harus kehilangan sosok Ashraf di usia muda.
Raffi yang juga terhanyut dalam kesedihan kemudian menelepon BCL atau yang disapanya, Unge, untuk menyampaikan dukungan semangat.
BCL yang senang mendapat apresiasi dari sahabatnya tersebut lalu menuturkan proses pembuatan video klip yang ternyata dilakukan di rumah tersebut.
"Thankyou A' Fi. Ini rekamannya sendiri loh Fi, di rumah loh Fi," kata BCL.
"Jadi rekaman sendiri tuh?," tanya Raffi seolah tak percaya.
Video yang disutradarai adik Ashraf, Adam Sinclair tersebut ternyata dioperasikan sendiri oleh BCL.
Sedangkan, Adam dan tim lainnya hanya memberikan petunjuk secara virtual melalui sambungan video.
"Rekaman sendiri, terus ya operate sendiri, semuanya cuma dibantuin ngeset segala macem lewat virtual zoom sama tim," ujar BCL.
"Jadi dari sana? dianya di Malaysia tuh Nge?," tanya Raffi lagi.
"Adamnya di Malaysia, dia pakai video call, semuanya planning shootnya, semua segala macam," jawab BCL.
Raffi pun mengungkapkan kesannya setelah menyaksikan video musik tersebut.
"Emang indah banget sih maksudnya yah, hidup kan harus jalan ke depan ya, tapi ya ini memang jadi, wah gue ngeliatnya sih itu lebih dari apapun, maksudnya maknanya," tutur Raffi.
"Dan pasti itu berarti banget buat Unge," imbuhnya.
Sebelum mengakhiri pembicaraan, Raffi sempat mengungkapkan harapannya agar sahabarnya tersebut bangkit lagi dan bisa berkarya.
"Pokoknya sukses deh buat kamu ya," kata Raffi.
"Sukses lagu baru semangat baru, insyaallah," cetus Gigi menimpali.
"Thankyou banget supportnya selalu A' Fi, Gigi, dan semuanya," jawab BCL.
Raffi pun meminta izin untuk menampilkan rekaman pembicaraan mereka di akun YouTube keluarganya.
"Semangat ya, aku izin upload ya, kalo nggak malam ini, besok deh," ujar Raffi lagi.
BCL mengiyakan meski sempat merasa kurang percaya diri dengan penampilannya.
"Iya, tapi aku dekil banget nggak apa-apa ya," tukas BCL.
Mendengar hal itu, Raffi pun membesarkan hati sahabatnya dengan memuji kecantikan BCL.
"Yaelah Nge, elu tuh cantik luar dalem udah deh," puji Raffi.
"Tadinya gua pengen denger suara lu doang, tapi dipikir-pikir orangnya juga pasti kangenlah."
"Biar muka lu ada di Rans Entertainment," tambahnya sambil tertawa.
• Judika Kenang Momen BCL Menangis karena Lagunya, Nagita Slavina: Aku juga Ikut Nangis
• Ungkap Hampir Menyerah setelah Ditinggal Ashraf Sinclair, BCL: Kadang Mereka Lupa, Aku juga Manusia
Gigi Menangis Lihat Kenangan Keluarga BCL
Presenter Raffi Ahmad dan istrinya, Nagita Slavina tak kuasa menahan kesedihannya saat menyaksikan video single terbaru penyanyi Bunga Citra Lestari (BCL).
Gigi, sapaan akrab Nagita, sampai menangis karena terbawa perasaan sedih ketika mendengarkan lantunan lagu tersebut.
Pasalnya, lagu berjudul "12 Tahun Terindah" tersebut khusus didedikasikan untuk mendiang suami BCL, Ashraf Sinclair yang belum lama tiada.
BCL kehilangan suaminya, Ashraf Sinclair, yang meninggal pada Selasa (18/2/2020) pagi.
Ashraf Sinclair mengembuskan napas terakhirnya di Rumah Sakit Metropolitan Medical Centre (MMC), Kuningan, Jakarta Selatan pada sekira pukul 04.51 WIB, akibat serangan jantung.
Rasa kehilangan yang begitu besar, membuat BCL terinspirasi untuk melantunkan lagu mengenai kisah cinta mereka untuk mengenang kebersamaannya dengan sang suami.
Lagu berjudul "12 Tahun Terindah" tersebut disutradarai adik Ashraf, Adam Sinclair, dan menampilkan foto-foto serta cuplikan video pasangan suami istri tersebut beserta putra mereka, Noah Sinclair.
Untuk menunjukkan dukungan pada BCL, Raffi dan Gigi pun menyaksikan video klip yang dirilis pada Minggu (19/7/2020) di kanal YouTube IT'S ME BCL.
Gigi pun terhanyut perasaan sedih dan menangis, begitu juga sejumlah kru dan perias yang ikut menyaksikan video itu.
"Aduh, udah ah, belum apa-apa gua mah," kata Gigi dengan mata berkaca-kaca.
Ia mulai berlinangan air mata ketika tayangan video menampilkan BCL dan Noah tengah melihat album foto keluarga mereka.
"Udah ah," kata Gigi dengan suara serak.
"Kamu kenapa nangis?," kata Raffi sambil mengelus kepala istrinya yang sesenggukan.
Sementara itu, kru yang ikut menonton di belakang Raffi dan Gigi juga turut mengusap air mata mereka yang jatuh saat melihat video tersebut.
Kemudian, Raffi memanggil BCL melalui sambungan video untuk menyampaikan kesan mereka saat menonton video musik BCL tersebut.
"Sedih ya?," tanya Raffi seusai mereka melihat video tersebut.
"Aku baru nonton teaser-teasernya aja udah nangis," jawab Gigi.
"Jadi ini memang bukan sekedar sebatas lagu dan klip, tapi ini tuh sebenernya rangkaian isi hatinya BCL sekarang. 12 tahun sama Ashraf, pasti buat Unge (sapaan akrab BCL) pasti akan menjadi sangat berarti banget," tutur Raffi.
"Tapi kan sekarang kenyataannya Allah sayang sama Ashraf Sinclair, Ashraf diambil sama Allah."
"Ya, BCL atau Unge harus tetap bisa menjalankan hidupnya dengan Noah," imbuhnya.
Raffi pun menyampaikan kesan yang diperolehnya setelah menyaksikan video sedih tersebut.
"Ini artinya dalem banget sih, bukan hanya sekedar lagu yang dinyanyikan tetapi ini adalah satu cerita, isi hati, ungkapan," ungkap Raffi.
Lihat tayangan selengkapnya dari menit ke-09:15:
(TribunWow.com)